Sumut Terkini

Viral Kades di Deli Serdang Tolak Bantuan CSR untuk Pemasangan Jaringan Air Bersih Buat Warga

Dari video yang beredar penolakan langsung diucapkan oleh Kepala Desa Helvetia, Guntur Sutrisno.

|
Penulis: Indra Gunawan | Editor: Ayu Prasandi
Screenshoot video
TOLAK BANTUAN : Kades Helvetia Kecamatan Sunggal, Guntur Sutrisno bersitegang dengan warganya di aula kantor Camat, Senin (3/3/2025). Warga kecewa dengan sikapnya karena berkaitan dengan bantuan pemasangan jaringan untuk air bersih. 

Disebut-sebut selama ini pihak PT Arta Jaya tidak pernah melakukan komunikasi dan koordinasi dengan Pemerintah Desa sehingga membuat pihak desa tersinggung dan kecewa. 

Camat Sunggal, Danang Purnama Yuda yang dikonfirmasi menganggap permasalahan ini hanya masalah miskomunikasi.

Pada dasarnya mulai dari Pemerintah Kabupaten, Kecamatan hingga Pemerintah Desa mendukung adanya bantuan dari masyarakat melalui program Corporate Social Responsibility (CSR).

Karena kejadian ini diakui kalau saat ini pihak PT Arta Jaya telah menyurati pihaknya meminta pernyataan apakah mendukung program untuk masyarakat ini atau tidak. 

"Intinya sebenarnya Pemerintah Desa, Kecamatan itu nggak akan menghambat tapi mendukung. Miskomunikasi saja ini," ucap Danang. 

Danang mengakui dari keterangan Kades ia merasa selama ini koordinasi dengan desa kurang. Meski sudah ada sosialisasi kepada Pemerintah Kabupaten dan Kecamatan di hotel namun Kades merasa harus ada juga sosialisasi dan kordinasi dengan Pemerintah Desa.

Yang ada pihak perusahaan yang ingin melakukan pengerjaan di lapangan hanya berkoordinasi dengan kelompok masyarakat yang mau menerima bantuan. 

"Meski sudah ada komunikasi dengan Kabupaten dan Kecamatan maunya Kades ini minta digandenglah mereka. Menurut versi Kades gitu mereka nggak ada koordinasi. Yang dapat sumbangan 300 tapi ternyata masyarakat yang minat berlebih sampai 600," kata Danang. 

Karena banyak yang minat, lanjut Danang, Kades menyampaikan mau ada dilakukan pengutipan uang atau ada yang akan dikenakan biaya untuk pemasangan jaringan air ini sebagai tambahan dana.

Dianggap kalau Kades mengenai hal ini juga wajib harus tahu karena sebelumnya tidak ada musyawarah lebih dahulu.

Disebut Kades hanya menyesalkan mengapa tidak ada komunikasi dengan pihak desa lebih dahulu.

Reaksi Ketua Fraksi PDIP Deli Serdang 

Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Deli Serdang, Antony Napitupulu menyesalkan sikap Kepala Desa Helvetia Kecamatan Sunggal, Guntur Sutrisno yang menolak bantuan pembangunan pemasangan jaringan pipa air bersih dari pihak swasta kepada masyarakat.

Sebagai Kepala Desa harusnya bisa mengayomi masyarakatnya. Air bersih adalah hal mendasar bagi masyarakat di Desa Helvetia. 

"Ya kita kecewa dengan sikap Kades bisa seperti itu. Sudah viral juga kan sekarang (penolakan yang dilakukan Kades). Yang kita sesalkan kenapa Kades tidak mendukung dan merangkul masyarakat," ujar Antony Napitupulu, Kamis (6/3/2025). 

Anggota dewan yang sudah dua periode ini menyebut sebagai Kepala Desa harus mementingkan kepentingan masyarakat umum.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved