Berita Medan

Perubahan Arus Lalu Lintas di HM Yamin dan Perintis Kemerdekaan, Banyak Pengendara Masih Bingung

Perubahan arus lalu lintas itu di seputaran Jalan HM Yamin dan Perintis Kemerdekaan.  

Penulis: Anisa Rahmadani | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN MEDAN/ANISA
PERUBAHAN LALULINTAS- Sejumlah pengendara melintas di Jalan Pergudangan menuju ke arah Perintis Kemerdekaan atau ke Simpang Jw Marriot, Minggu (23/2/2025).  Perubahan lalin ini sudah dimulai sejak, Sabtu (22/2/2025) kemarin. 

TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN- Dinas Perhubungan Kota Medan kembali melakukan perubahan arus lalu lintas di seputaran jalan inti Kota sejak sabtu, (22/2/2025) kemarin.

Perubahan arus lalu lintas itu di seputaran Jalan HM Yamin dan Perintis Kemerdekaan.  

Pantauan Tribun Medan, masih banyak warga Medan yang tidak tahu dan kebingungan.

Pasalnya masih minim rambu-rambu yang diletakkan di area perubahan lalu lintas tersebut. 

Misalnya masih banyak pengendara yang hendak belok ke arah Jalan Perintis Kemerdekaan dari simpang JW Marriot. Padahal itu sudah tidak bisa lagi.

Akhirnya banyak kendaraan yang tadinya telah memberi lampu sen ke kanan mendadak jalan lurus ke arah Putri Hijau.

Seorang driver ojek online (ojol) Aan Hasibuan mengatakan, baru mengetahui adanya perubahan arus lalu lintas, pagi tadi. 

"Saya baru keluar cari penumpang, dapatnya arah jalan Perintis Kemerdekaan, masuklah saya ke Simpang JW Marriot rupanya enggak bisa lagi. Enggak tahu kalau ada perubahan, karena saya lihat di sosmed pun enggak ada rutenya, saya pikir masih wacana," ucapnya, Minggu (23/2/2025). 

Meskipun, perubahan arus lalu lintas ini sama seperti dua tahun lalu, kata Aan tetap saja perlu sosialisasi yang jelas.

"Untung ini hari Minggu, hari libur, jadi kondisi arus lalu lintas enggak sibuk. Jadi enggak panik tadi," ucapnya. 

Menurutnya, perubahan arus lalu lintas ini cukup membantu mengurangi kemacetan.

"Kan perubahannya seperti dua tahun lalu ya. Dan emang jalannya lebih efektif yang begini dibanding kemarin. Apalagi sekarang ada halte itu di Balai Kota. Setidaknya enggak terlalu macet di arah Lapangan Merdeka ini," ucapnya. 

Hal senada juga disampaikan seorang warga Yuni Batubara. Menurutnya, rute arus lalu lintas yang sekarang cukup bagus. 

"Saya setuju ini perubahan lalin. Walaupun sosialisasi kurang. Untung perubahannya di akhir pekan. Jadi Senin kita enggak mutar-mutar lagi," ucapnya. 

Yuni berharap, tidak ada perubahan lalin yang terjadi lagi setelah ini.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved