Berita Seleb

SOSOK Ida Iasha, Disebut Jadi Istri Tommy Soeharto, Pemain Film Hingga Bintangi Iklan Sabun Lux

Tommy Soeharto bersama dengan sosok artis lawas Ida Iasha. Sandy Harun bahkan membocorkan jika Ida Iasha adalah sosok spesial untuk Tommy Soeharto.

Instagram @idaiasha_fans/TikTok @reginaharun28
ISTRI TOMMY SOEHARTO: (kiri) Potret lawas artis era 80-an Ida Iasha. (kanan) Momen perayaan ulang tahun Puteri Modiyanti pada Minggu (9/2/2025). Ida Iasha disebut jadi istri Tommy Soeharto. 

TRIBUN-MEDAN.com - Inilah sosok Ida Iasha.

Ia merupakan artis lawas yang ramai disebut jadi istri Tommy Soeharto.

Karirnya di dunia hiburan pun mentereng.

Baca juga: Suami Selingkuh, Wanita Ini justru Merasa Bersalah karena Sudah Mengabaikan dan Sibuk Urus Anak

Ia merupakan pemain film hingga bintangi iklan sabun Lux.

Kabar ini beredar dari sebuah unggahan TikTok Sandy Harun pada Minggu (9/2/2025).

Melalui unggahan itu, Sandy Harun membagikan video perayaan ulang tahunya anaknya bersama Tommy Soeharto, Puteri Modiyanti.

Baca juga: Video Viral 1 Lantai Hotel JW Marriott Medan Kebanjiran, Manajemen Sebut Kejadian Tahun 2020


Di acara itu, hadir pula Tommy Soeharto turut mendampingi sang putri.

Rupanya, Tommy Soeharto tidak hadir sendirian.

Ia bersama dengan sosok artis lawas Ida Iasha.

Sandy Harun bahkan membocorkan jika Ida Iasha adalah sosok spesial untuk Tommy Soeharto.

Informasi itu diungkap Sandy Harun melalui kolom komentar postingannya.

SOSOK Ida Iasha, Disebut Jadi Istri Tommy Soeharto, Pemain Film Hingga Bintangi Iklan Sabun Lux
ISTRI TOMMY SOEHARTO: (kiri) Potret lawas artis era 80-an Ida Iasha. (kanan) Momen perayaan ulang tahun Puteri Modiyanti pada Minggu (9/2/2025). Ida Iasha disebut jadi istri Tommy Soeharto.


Awalnya ada seorang netizen bertanya tentang kehadiran Ida Iasha di acara anak Tommy tersebut.

"Slide ke-3 kayak Ida Iasha, apa mirip aja ya?" tanya seorang netizen.

Sandy Harun lantas menyebut jika Ida Iasha adalah 'ibu kedua' untuk Puteri Modiyanti.

"Iya benar, ibu kedua Modi dan kebetulan sahabat aku. Cantik ya," jelasnya.

Baca juga: ALASAN PN Jakarta Utara Laporkan Razman Nasution ke Bareskrim Polri, MA Kecam Kericuhan Saat Sidang

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved