Berita Populer Hari Ini

Berita Populer Hari Ini, Sanksi bagi Guru yang Berakibat Siswa Gagal SNBP hingga Pungli di IKN

Viral di media sosial pengunjung jadi korban pungli saat berkunjung ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur .

|
Penulis: Randy | Editor: Randy P.F Hutagaol
INSTAGRAM/@infomedanviral
KORBAN PUNGLI - Pengunjung jadi korban pungli saat berkunjung ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur (Kaltim). Video viral pengunjung IKN jadi korban ungli itu diunggah Instagram @infomedanviral pada Kamis (6/2/2025). 

TRIBUN-MEDAN.com - Berita populer Tribun Medan hari ini yang barangkali Tribunners lewatkan, Jumat (7/2/2025).

Pertama, Masyarakat Toba Sambut Kedatangan Bupati & Wakil Bupati Terpilih Effendi - Audi di Bandara Silangit 

Kedua, Ancaman Sanksi Bagi Guru SMAN 1 Mempawah Lalai Isi PDSS Siswa, Gubernur Kalbar: Tunda Gaji

Ketiga, Viral Pengunjung IKN Jadi Korban Pungli, Diminta Rp 250 Ribu Buat Biaya Parkir dan Pengawalan

Keempat, Pria di Langkat Ditangkap saat Hendak Transaksi Narkoba, Polisi Sita 2,51 gram Sabu

Kelima,

1. Masyarakat Toba Sambut Kedatangan Bupati & Wakil Bupati Terpilih Effendi - Audi di Bandara Silangit 

 

Masyarakat Toba Sambut Kedatangan Bupati & Wakil Bupati Terpilih Effendi - Audi di Bandara Silangit 
Masyarakat Toba Sambut Kedatangan Bupati & Wakil Bupati Terpilih Effendi - Audi di Bandara Silangit (TRIBUN MEDAN / MAURITS)

 

TRIBUN-MEDAN.COM, BALIGE - Masyarakat Toba sambut kedatangan pasangan calon (paslon) terpilih Effendi Napitupulu - Audi Murphy Sitorus di Bandara Silangit. Haru biru terlihat saat Effendi bertemu ayah dan ibunya di Bandara Silangit. Hal ini semakin menambah kegembiraan karena ayah Effendi Napitupulu rayakan ulang tahunnya ke-71. 

Ia mengaku berterimakasih atas dukungan masyarakat Toba yang menghantarkannya hingga mampu melalui sidang PHPU di MK. Pada Selasa (4/2/2025), MK memastikan Effendi Napitupulu - Audi Murphy sebagai bupati dan wakil bupati Toba usai pilkada 2024. 

"Pada Selasa (4/2/2025) lalu, putusan MK sudah ada. Untuk pilkada Toba, MK memutuskannya pada pukul 20.40 dengan putusan bahwa permohonan pemohon ditolak MK," ujar Effendi Napitupulu, Kamis (6/2/2025). 

Ia tuturkan, ia bersama pasangannya peraih suara terbanyak. Walaupun ada gugatan di MK, paslon ini tetap setia mengikuti proses hingga kemarin, Rabu (5/2/2025) ditetapkan KPUD sebagai palon terpilih.

"Kita peraih suara terbanyak pada pilkada. Sesuai dengan informasi dari pemerintah pusat, kita akan dilantik pada tanggal 20 Februari 2025," lanjutnya. 


Baca Selengkapnya

2. Ancaman Sanksi Bagi Guru SMAN 1 Mempawah Lalai Isi PDSS Siswa, Gubernur Kalbar: Tunda Gaji

 

SISWA GAGAL IKUT SNB: Tangkapan layar momen saat ratusan siswa berdemo sekaligus menggeruduk sekolahnya di Pontianak hingga viral, Selasa (4/2/2025). Begini nasib sang guru.
SISWA GAGAL IKUT SNB: Tangkapan layar momen saat ratusan siswa berdemo sekaligus menggeruduk sekolahnya di Pontianak hingga viral, Selasa (4/2/2025). Begini nasib sang guru.(Kolase TikTok @pontianak_Infomedia dan Tribun Pontianak)

 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved