PSMS Medan

Skor Akhir, PSMS Medan Menang dengan Skor 2-0 Lawan Sriwijaya FC

Memasuki babak kedua, Sriwijaya FC melakukan pergantian pemain, Rocky dan Fauzan ditarik keluar digantikan Rumbiak dan Fadau. 

|
Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN MEDAN/ABDAN SYAKURO
PSMS Medan melawan Sriwijaya FC dalam lanjutan pertandingan Pegadaian Liga 2 Indonesia Babak Play Off Degradasi 24/25 di Stadion Baharoeddin Siregar, Kabupaten Deliserdang, Minggu (19/01/2025). PSMS Medan unggul sementara melawan Sriwijaya FC dengan skor 2-0. 

TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- PSMS Medan berhasil menang dengan skor 2-0 melawan Sriwijaya FC di Stadion Baharoeddin Siregar, Lubukpakam, Deliserdang, Minggu (19/1/2025). 

Memasuki babak kedua, Sriwijaya FC melakukan pergantian pemain, Rocky dan Fauzan ditarik keluar digantikan Rumbiak dan Fadau. 

Setelah unggul di babak pertama, PSMS Medan tampil percaya diri di awal babak kedua.

Pasukan Ayam Kinantan langsung melakukan serangan dari sektor kiri.

Namun laju bola yang digiring Karman berhasil dihentikan dan hanya membuahkan sepakan pojok. 

Kedua Tim PSMS Medan (kiri) dan Sriwijaya FC (kanan) jelang pertandingan babak play-off degradasi di Stadion Baharoeddin Siregar, Lubukpakam, Deliserdang, Minggu (19/1/2025). 
Kedua Tim PSMS Medan (kiri) dan Sriwijaya FC (kanan) jelang pertandingan babak play-off degradasi di Stadion Baharoeddin Siregar, Lubukpakam, Deliserdang, Minggu (19/1/2025).  (TRIBUN MEDAN/APRIANTO TAMBUNAN)

Karman yang menjadi eksekutor tendangan pojok itu mengarahkan bola ke tengah kotal penalti.

Umpan tersebut disambut dengan tandukan Cabral yang langsung mengarah ke tengah gawang, namun bola berhasil ditepis kiper. 

Pada menit ke-50, wasit Mustafa mengeluarkan kartu kuning ketiga dari saku celananya. Kartu kuning itu diberikan ke Irwanto Bajo usai melakukan pelanggaran. 

Memasuki menit ke-55, Nil Maizar melakukan pergantian pemain dengan menarik keluar Nathan digantikan Ihksan Chan. 

Sementara itu, tim Sriwijaya FC juga melakukan pergantian pemain, Alhayani ditarik keluar digantikan Zakaria di menit ke-58. 

Memasuki menit ke-60 jalannya pertandingan cukup berimbang, dengan pola permainan yang cukup melambat. 

Pada menit ke-62, PSMS berhasil menciptakan sebuah peluang gemilang. Melalui bola yang didistribusikan Rachmad Hidayat dari sektor kanan ke tengah kotak penalti, berhasil dikuasai Cabral dan melepas tembakan kaki kanan, namun bola masih bisa ditepis penjaga gawang dan hanya membuahkan sepakan pojok. 

Tak ingin menyia-nyiakan kesempatan, Nil Maizar kembali melakukan pergantian pemain Aidun dan Hamzaly ditarik keluar digantikan Revan dan Muchlis di menit ke-63.

Memasuki menit ke-73, Juninho Cabral gagal memanfaatkan peluang gemilangnya. Berawal dari lepas penjagaan, Cabral yang mendapat umpan terobosan berhasil menggiring bola ke depan kotak penalti.

Namun momen berhadapan dengan sang kiper gagal dimanfaatkan dengan baik oleh Cabral. 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved