PSMS Medan

Jadwal Lengkap PSMS Medan di Play Off Degradasi di Tengah Wacana Klub Segera Dijual

Jelang laga play off degradasi tersebut, wacana PSMS Medan akan dijual menguar kencang. Disebut-sebut harganya di kisaran Rp 21 Miliar.

TRIBUN MEDAN/HO
Tim PSMS Medan foto bersama sebelum menghadapi pertandingan Pegadaian Liga 2 musim 2024-2025 di Stadion Baharoeddin Siregar, Lubukpakam, Deliserdang, beberapa waktu lalu. PSMS Medan berada di grup H babak Play off degradasi Liga 2 musim ini. 

"Secara moril kita memang diatas, tapi itu belum memberikan kepastian bahwa kita menang melawan Sriwijaya besok. Nah oleh sebab itu kita harus mempersiapkan diri, harus bisa mengevaluasi diri. Apa kekurangan kita di babak penyisihan sehingga kita tidak masuk ke babak 8 besar,itu harus kita evaluasi juga. Saya sebagai pelatih harus evaluasi, pemain harus evaluasi juga,semuanya juga harus kita evaluasi," ungkap Nil Maizar, Selasa (14/1/2025). 

Tak hanya mengevaluasi tim sendiri, menurut Nil Maizar, pihaknya juga harus menganalisa performa Sriwijaya FC. Sehingga PSMS Medan bisa mendominasi dan memenangkan pertandingan nantinya. 

"Mudah-mudahan melawan Sriwijaya ini, kita evaluasi apa kelebihan dan kekurangannya, sehingga kita bisa memenangkan pertandingan," ujarnya.

Menurut Nil pertandingan menghadapi Sriwijaya FC merupakan laga penting dan final bagi PSMS Medan. Begitupun dengan pertandingan lainnya, ia menganggap bahwa semua laga yang akan dihadapi adalah final. 

Mengingat, hasil di babak play-off degradasi Liga 2 musim ini akan menentukan nasib PSMS Medan di kompetisi Liga Indonesia. 

"Kita harus bisa terhindar dari degradasi, oleh sebab itu kita harus memenangkan semua pertandingan di babak play off ini. supaya kita selamat, kalau tidak kita akan terjerumus ke Liga 3," pungkasnya. 

perlu diketahui, PSMS Medan harus berjuang di babak play off degradasi setelah gagal ke babak 8 besar Liga 2. PSMS Medan finis di peringkat keempat klasemen dengan 26 poin, kalah saing dengan Persiraja, PSPS Pekanbaru, dan PSKC Cimahi yang lolos ke babak. 

Pada babak play off degradasi akan dibagi menjadi empat grup yang diisi masing-masing tim terbawah di klasemen. Empat grup itu yakni H,J,I dan K.

Empat grup ini akan diisi tim-tim yang finis di peringkat bawah klasemen. Dimana grup H dan I, akan diisi empat tim. Kemudian grup J dan K akan diisi lima tim.

Pada babak play off degaradasi ini, Tim berjuluk Ayam Kinantan itu akan berjuang keras demi mengamankan posisi bertahan di Liga 2 musim depan. Babak ini menjadi ajang menyelamatkan masa depan klub kebanggaan kota Medan itu di kasta kedua Liga Indonesia, agar tidak terjatuh ke Liga 3 musim depan.

Putaran play-off degradasi Liga 2 musim ini akan menggunakan sistem round robin, yang berarti setiap klub akan saling bertanding satu sama lain dalam kompetisi penuh.

Klub-klub yang finis di posisi terbawah masing-masing grup akan bergabung dalam beberapa grup degradasi. 

Di akhir babak play-off, klub dengan perolehan poin terendah akan dipastikan turun ke Liga 3 pada musim depan. 

Edy Rahmayadi Tetapkan 2 Syarat pada Calon Pembeli Klub PSMS Medan

Isu PSMS Medan dijual terus merebak. Peralihan kepemilikan klub kebanggaan masyarakat Sumatera Utara (Sumut) itu berembus setelah gagalnya PSMS Medan ke babak 8 besar Pegadaian Liga 2 musim 2024-2025. 

Direktur Utama PT Kinantan Medan Indonesia (KMI), Arifuddin Maulana Basri, tak menampik kemungkinan perubahan kepemilikan.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved