Berita Viral
HASTO Tersangka KPK, Effendi Simbolon Minta Megawati Mundur, Jubir PDIP Guntur Romli: Kurang Ajar!
Politikus PDIP ngamuk setelah mendengar pernyataan Effenfi Simbolon yang meminta agar Megawati Soekarnoputri mundur
TRIBUN-MEDAN.com - Politikus PDIP ngamuk setelah mendengar pernyataan Effendi Simbolon yang meminta agar Megawati Soekarnoputri mundur dari jabatan Ketua Umum PDIP.
Permintaan mundur ini lantaran Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto jadi tersangka korupsi dan menghalangi penyelidikan Harun Masiku.
Hasto ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Eks kader PDIP, Efffendi Simbolon menilai kasus Hasto telah mencoreng PDIP.
"Gimana ya, nggak ada tanggapan, turut prihatin saja," kata Effendi dikutip dari Tribunnews.com.
"Ini petaka yang sangat besar ya buat partai yang lama saya ikut di sana ya, belum pernah ada setinggi ini posisinya," lanjutnya.
Effendi pun menilai kasus ini perlu pertanggung jawaban dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Sebab, menurutnya kasus ini fatal, sehingga Megawati harus mengundurkan diri.
"Karena ini kan fatal, harusnya semua kepemimpinan juga harus mengundurkan diri," ujarnya.
"Kan partai itu kan bukan milik perorangan, itu kan diatur oleh UU Parpol, jadi harus dipertanggungjawabkan kepada publiknya juga," jelas Effendi.
Baca juga: Lirik Lagu Batak Dung Marsirang Dipopulerkan oleh Arghana Trio
Baca juga: Lirik Lagu Tapsel Agoan Dipopulerkan oleh Nila Sari
Menurutnya, hal itu sebagai bentuk pertanggungjawaban atas masalah hukum yang menimpa sekjennya dan berakibat pada citra buruk partai.
"Dia harus mengundurkan diri, sebagai bentuk pertanggungjawaban, ini kan masalah serius masalah hukum, bukan masalah sebatas etika yang digembar-gemborkan," ucapnya.
"Ini hukum, ya harus seperti Perdana Menteri Kanada aja mengundurkan diri hanya menyatakan bahwa ingin masuk ke negara bagian 51 saja," terang Effendi.
Lebih lanjut, Effendi membantah soal tudingan adanya ikut campur Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) dalam kasus ini.
Ia justru pernah mengingatkan Hasto, jika Jokowi melindunginya dari kejaran KPK selama ini.
| Bocoran KPK soal Menkes Budi Gunadi Berpeluang Diperiksa, Kasus Suap Proyek Rumah Sakit |
|
|---|
| KRONOLOGI Alex Iskandar Ayah Tiri Bunuh Alvaro Akhiri Hidup, Permisi ke Toilet Alasan Sudah Ngompol |
|
|---|
| MOMEN Alex Iskandar Akhiri Hidup Setelah Akui Bunuh Anak Tirinya Alvaro, Akui Perbuatan ke Polisi |
|
|---|
| KELAKUAN NAF Setelah Bunuh Janda Tua Gegara Ditagih Utang, Posting di Kafe, Dikenal Suka Foya-Foya |
|
|---|
| POLISI Sita Pakaian AKBP Basuki dan Levi di Kos, Barang Bukti Ungkap Penyebab Kematian Dosen Untag |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Megawati-Soekarnoputri-dan-Effendi-Simbolon-2024.jpg)