Sumut Terkini

Arus Balik Mudik Tahun Baru Diperkirakan 5 Januari, akan Ada Lonjakan 40 Persen di Gerbang Kisaran

Libur natal dan tahun baru ruas tol Indrapura - Kisaran mengalami peningkatan arus lalulintas.

TRIBUN MEDAN/ALIF ALQADRI HARAHAP
Branch Manager PT Hutama Karya Ruas Tol Indrapura - Kisaran, Ari Wibowo menjelaskan situasi arus mudik Natal dan Tahun Baru 2025, Senin (30/12/2024). (Alif Alqadri Harahap/tribun-medan.com) 

TRIBUN-MEDAN.com, KISARAN - Libur natal dan tahun baru ruas tol Indrapura - Kisaran mengalami peningkatan arus lalulintas.

Kendaraan roda pribadi dan angkutan umum bus terlihat keluar dan masuk gerbang tol Kisaran.

Ari Wibowo, Branch Manager PT Hutama Karya Ruas Tol Indrapura - Kisaran menjelaskan, puncak arus mudik terjadi pada Sabtu (21/12/2024) dengan total kendaraan yang masuk mencapai 13.400 kendaraan dengan total persentase 40 persen dari volume lalulintas normal.

"Kami dari PT Hutama Karya melihat dari arus mudik, mulai 18 Desember 2024 sampai saat ini, terlihat arus puncak pada Sabtu (21/12/2024) dengan arus lalulintas naik 40 persen dibandingkan dengan hari normal," kata Ari Wibowo, Senin (30/12/2024).

Ia memprediksi, arus balik mudik Natal dan Tahun Baru 2025 terjadi pada Sabtu (5/1/2025) dengan kenaikan yang serupa sebesar 40 persen.

"Kami memprediksi kenaikan kembali arus balik pada tanggal 4 sampai 5 Januari 2025, dengan kenaikan 40 persen," ujarnya.

Katanya, lonjakan kendaraan padat diperkirakan terjadi sekitar pukul 17.00 wib hingga 19.00 wib.

"Kalau jam ramai itu biasanya sore, mulai jam lima sore (17.00 wib) sampai menjelang Maghrib. Dan untuk di Kisaran, lebih banyak kendaraan yang masuk dibandingkan keluar," kata Ari.

Ia mengaku, sepanjang libur natal dan tahun baru 2025, PT Hutama Karya melakukan pembagian 600 voucher makan gratis dan bingkisan kepada pengguna jalan.

"Kami menghimbau kepada pengguna jalan agar tetap prima dan saat melakukan perjalanan, pastikan kendaraan dalam keadaan baik, cek kondisi ban agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan," pungkasnya.

(cr2/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved