Berita Viral

PENGAKUAN Septian, Sopir Mercy Kecelakaan Maut hingga Tewaskan Nenek Penyapu Jalan,Minum 2 Botol Bir

Inilah pengakuan Septian, sopir Mercy penyebab kecelakaan maut hingga tewaskan nenek penyapu jalan. Septian Uki Wijaya (28) pengemudi mobil Mercedes

Editor: Liska Rahayu
kolase surya.co.id/istimewa
PENGAKUAN Septian, Sopir Mercy Kecelakaan Maut hingga Tewaskan Nenek Penyapu Jalan,Minum 2 Botol Bir 

Kecelakaan Maut di Surabaya

Kecelakaan maut akibat pengemudi di bawah pengaruh minuman keras (miras) telah menelan 15 korban jiwa di Surabaya sepanjang tahun ini.  

Insiden-insiden tabrak lari mobil Mercy  di Kenjeran dan kecelakaan maut yang merenggut dua nyawa di warung makan Kedungdoro menyadarkan Satlantas Polrestabes Surabaya akan pentingnya menindak tegas.

Sekarang berkendara dalam kondisi mabuk dikategorikan kejahatan jalanan.

Pengemudi yang tertangkap dalam kondisi mabuk akan langsung diproses hukum sesuai dengan peraturan yang berlaku.  

Tidak ada toleransi bagi mereka yang mengabaikan keselamatan diri sendiri dan orang lain.

Kasatlantas Polrestabes Surabaya, Kompol Arif Fazlurrahman, menyatakan bahwa angka korban kecelakaan akibat miras di Surabaya sudah sangat memprihatinkan.  

Banyak korban meninggal dunia dan mengalami luka berat.

Sebagai langkah pencegahan, polisi akan menggelar razia besar-besaran.

Kompol Arif menegaskan, siapa pun yang tertangkap mengemudi dalam keadaan mabuk akan dijerat dengan Pasal 311.
 
"Kami telah mendapat atensi langsung dari Kapolrestabes Surabaya untuk menangani masalah ini," tandas Kompol Arif.

Pihak kepolisian berharap langkah ini didukung masyarakat. Sehingga Surabaya dapat bebas dari drink driving.

(*/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

 

Artikel ini telah tayang di Surya.co.id

Sumber: Surya
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved