Berita Viral

Chadrika Chika Aniaya Seorang Wanita, Kesal Ditatap Saat di Lobi, Kondisi Selebgram Mabuk Berat

Chadrika Chika menganiaya seorang wanita di kawasan SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. 

KOLASE/TRIBUN MEDAN
DUDUK Perkara Chandrika Chika dan Mahasiswi YB hingga Dilaporkan Dugaan Penganiayaan, Tak Diterima Dilihat Korban 

TRIBUN-MEDAN.com - Chadrika Chika menganiaya seorang wanita di kawasan SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. 

Aksi yang dilakukan Chandrika Chika terekam CCTV

Diketahui pada Juni 2024 lalu, Chandrika Chika sempat terjerat kasus penyalahgunaan narkoba hingga menjalani rehabilitasi.

Ia juga sempat terlibat dalam kasus pengeroyokan Putra Siregar dan Rico Valentino pada tahun 2022 lalu.

Kini, belum setahun dari kebebasannya dari narkoba, Chandrika Chika berkasus.

Ia dilaporkan oleh korban berinisial YB atas kasus penganiayaan ke Polres Metro Jakarta Selatan.

Kronologi Penganiayaan Dilakukan Chandrika Chika

 Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi, membeberkan kronologi dugaan penganiayaan yang dilakukan selebgram Chandrika Chika tersebut.

Nurma mengungkap pengakuan korban, kronologi kejadian penganiayaan itu terjadi di kawasan SCBD.

Peristiwa penganiayaan dilakukan sang selebgram itu terjadi pada 14 Desember 2024.

"Tanggal 14 Desember 2024 sekira jam 04.30 WIB datang seorang perempuan berinisial YB, dia melaporkan kasus yang menimpanya yaitu tentang penganiayaan di wilayah SCBD," kata AKP Nurma Dewi, dikutip dari tayangan youtube Intens Investigasi, Kamis (19/12/2024).

Baca juga: Juniver Girsang Minta Oknum Pengacara yang Tipu Dwi Ayu Darnawati Agar Dihukum Berat

Baca juga: IBU George Sugama Halim Ngaku Ketakutan Setiap Hari Diteror Orang Tak Dikenal: Dimaki-Maki

Awalnya korban berinisial YB sedang berdiri menunggu kendaraan di depan lobby.

Lalu, YB tiba-tiba terlibat kontak mata dengan sang selebgram tersebut.

Entah apa yang membuat Chika emosi hingga langsung menghampiri YB dan memukulnya.

Namun menurut korban, Chandrika tidak terima saat ditatap oleh korban hingga melakukan penganiayaan.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved