Berita Seleb

Pengakuan Matthew Gilbert Jadi Pacar Berondong Nikita Mirzani, Tak Masalah Beda Umur 14 Tahun

Sebab menurut Matthew Gilbert, sikap Nikita Mirzani di media sosial dengan yang di kenyataan berbeda banget.

Kolase Instagram
Sosok Matthew Gilbert Dirumorkan Sebagai Pacar Nikita Mirzani, Umurnya Lebih Muda 14 Tahun dari Nyai 

TRIBUN-MEDAN.com - Aktor Matthew Gilbert mengakui pacaran dengan Nikita Mirzani.

Bahkan Matthew Gilbert tidak mempermasalahkan perbedaan usia 14 tahun dengan Nikita Mirzani.

Sebab menurut Matthew Gilbert, sikap Nikita Mirzani di media sosial dengan yang di kenyataan berbeda banget.

Matthew Gilbert menyatakan bahwa Nikita Mirzani sebagai sosok yang baik.

Sehingga Matthew Gilbert memastikan kini sudah menjadi pacar Nikita Mirzani.

“Iya benar sudah pacaran dengan Nikita Mirzani,” ujar Matthew Gilbert, Senin (16/12/2024).

Matthew mengungkap keduanya pertama kali bertemu ketika syuting program di salah satu program televisi beberapa waktu lalu. 

“Waktu itu syuting Tanah Air Beta, awalnya nggak tahu kalau mau syuting sama Niki, pas nanya H-1 ternyata wow kok bisa sama Kak Niki,”  jelasnya.

Untuk informasi, Nikita dan Matthew telah diresmikan sejak Minggu (15/12/2024) kemarin.

“Iya semalam itu official aja, kita berdua sudah tahu sama tahu saja kalau sama-sama suka. Buat meresmikan aja,” bebernya.

Menurut Matthew, perbedaan usia 14 tahun baginya tak masalah.

Ia menilai kepribadian Nikita berbeda dengan apa yang di media sosial.

“Dia orangnya baik banget sih, aku suka personalitynya soalnya kalau yang di media sosial dan di kenyataan beda banget,” tandasnya.

Fakta Sosok Matthew Gilbert

Profil dan Latar Belakang Matthew Gilbert

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved