Berita Viral

SELENGKAPNYA Daftar Kepala Daerah Terjaring OTT KPK Tahun 2024, Satu Orang Lepas saat Praperadilan

Selain itu, Pj Wali Kota tersebut juga diduga melakukan pungutan kepada organisasi perangkat daerah (OPD).

|
Editor: AbdiTumanggor
Tribunbengkulu/Tribunnews
Nasib Rohidin Calon Gubernur Petahanan Bengkulu Usai Terkena Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK 

Selengkapnya Daftar Kepala Daerah Terjaring OTT KPK Tahun 2024, Terbaru PJ Walikota Kota Pekanbaru. Dari Sejumlah Kepala Daerah yang OTT KPK Ini, Satu di Antaranya Lepas saat Praperadilan.

TRIBUN-MEDAN.COM - Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) baru saja menangkap Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa dalam operasi tangkap tangan atau OTT yang dilakukan KPK pada Senin (2/12/2024) malam.

Menurut Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata, Risnandar diduga terlibat dalam kasus pengadaan barang dan jasa fiktif yang menggunakan uang kas daerah. 

Selain itu, Pj Wali Kota tersebut juga diduga melakukan pungutan kepada organisasi perangkat daerah (OPD).

Penangkapan Risnandar menambah panjang daftar kepala daerah yang terjaring OTT KPK sepanjang 2024.

Lantas, siapa saja kepala daerah yang terjaring OTT KPK?

Dikutip dari Kompas.id, sepanjang 2024, setidaknya ada 5 kepala daerah yang diciduk KPK.

Mereka yaitu:

1. Bupati Labuhan Batu (Sumut) Erik Adtrada Ritonga, 

2. Bupati Sidoarjo (Jawa Timur) Ahmad Muhdlor Ali,

3. Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, 

4. Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor,

5. Pj Wali Kota Pekanbaru (Riau) Risnandar Mahiwa.

Namun, penetapan tersangka terhadap Gubernur Kalsel Sahbirin Noor gugur setelah permohonan praperadilannya dikabulkan oleh hakim tunggal Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

1. Bupati Labuhanbatu

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved