Sumut Memilih
Tak Ada Ritual Khusus, Guyon Cagub Sumut Bobby Nasution : Bersihkan Kelingking
Dijelaskan Bobby Nasution, jika sungkeman kepada orang tua, setiap hari dilakukannya.
Penulis: Anisa Rahmadani | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN- Calon Gubernur Sumut nomor urut satu, Bobby Nasution mengatakan, tidak ada ritual khusus menjelang H-1 pencoblosan yang akan berlangsung, Rabu (27/11/2024) besok.
Dijelaskan Bobby Nasution, jika sungkeman kepada orang tua, setiap hari dilakukannya.
Namun, untuk persiapan dalam pemilihan besok sudah dilakukan dalam waktu yang cukup panjang.
"Persiapan, kalau persiapan sudah kita lakukan dari kemarin-kemarin. Kalau sungkeman sama ibu dan orang tua itu sudah emarin-kemarin sungkeman," jelas Bobby Nasution saat ditemui di Kantor Wali Kota Medan, Selasa (26/11/2024).
Bobby juga sempat berkelak terkait ritual khusus apa yang dilakukannya untuk hari pencoblosan besok.
"Paling bersihkan kelingking biar bisa dicelupkan besok," ucapnya sambil tertawa.
Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Paslon Bobby Nasution-Surya, Hinca Panjaitan mengatakan, tak ada persiapan khusus yang dilakukan menjelang H-1 pencoblosan.
Hal itu dikarenakan, saat ini, Bobby Nasution sudah kembali menjabat sebagai Wali Kota Medan.
Sehingga, ada banyak kegiatan yang harus ditanggungjawabkan.
"Betul, saat ini Pak Bobby sudah menjabat sebagai Wali Kota Medan lagi. Tentu, ada banyak hal yang harus ditanggungjawabkan (setelah cuti kampanye," jelasnya saat dikonfirmasi Tribun Medan, Selasa (26/11/2024).
Dikatakan Hinca, meski melakukan banyak kegiatan, Bobby Nasution akan melaksanakan doa bersama keluarga secara internal hari ini.
"Akan ada doa bersama keluarga pak Bobby Tapi untuk jamnya, belum saya pantau. Karena acara ini internal. Sehingga, yang hadir hanya keluarganya saja. Begitupun dengan Pak Surya, mereka juga akan gelar doa bersama keluarganya di Asahan,"terangnya.
Sementara itu, kata Hinca saat ini pihaknya juga tengah melakukan koordinasi terhadap saksi-saksi yang akan ditunjuk pada hari pencoblosan.
"Saat ini kalau dari sisi tim pemenang, saya masih melakukan keliling untuk koordinasi dengan saksi-saksi. Saat ini saya masih di Deliserdang, pastinya nanti kami keliling sampai nanti malam untuk melihat TPS dan saksi-saksi," jelasnya.
Dikatakannya, semua tim pemenangan sudah diturunkan untuk melihat dan memantau seluruh TPS.
| Bawaslu Deli Serdang Mempersiapkan Diri Hadapi Gugatan Paslon 03 di MK |
|
|---|
| Golkar Surati DPRD Sumut Minta Pelantikan Erni Aryani jadi Ketua DPRD Diproses |
|
|---|
| Ketua Demokrat Sumut Yakin Wali Kota Medan dan Gubernur Terpilih Peduli Pedagang |
|
|---|
| KPU Sumut Sebut Cuaca Buruk Jadi Penyebab Turunnya Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024 |
|
|---|
| KPU Sumut Sukseskan Pemilu, Bertaruh Nyawa Lintasi Hutan Liar Habitat Harimau |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Cagub-Sumut-nomor-urut-satu-Bobby-Nasution-saat.jpg)