Sumut Terkini
Anak Bunuh Ibu Kandung di Mandailing Natal, Pelaku Diamuk Massa
Wildan, 24, yang diduga seorang pecandu narkoba tega membacok orang yang melahirkan dan membesarkannya hingga tewas.
Penulis: Fredy Santoso | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN- Seorang ibu yang juga nenek bernama Rohani, 66 tahun, warga Desa Huraba II, Kecamatan Siabu, Kabupaten Mandailing Natal tewas mengenaskan di tangan anak kandungnya sendiri.
Wildan, 24, yang diduga seorang pecandu narkoba tega membacok orang yang melahirkan dan membesarkannya hingga tewas.
Plh Kasi Humas Polres Mandailing Natal Ipda Bagus Seto mengatakan, kejadian ibu dibunuh anak terjadi pada Senin 18 November, sekira pukul 08:00 WIB tadi pagi.
Polisi, yang mendapat informasi langsung datang ke lokasi kejadian dan melihat korban tak berdaya.
Di lokasi, Polisi menemukan sebuah parang yang diduga digunakan pelaku.
"Polsek mendapatkan informasi dari masyarakat ada kejadian ibu dibunuh anaknya langsung ke lokasi mengevakuasi korban,"kata Ipda Bagus Seto, Senin (18/11/2024).
Bagus mengatakan, saat kejadian ada yang mengetahui aksi sadis ini. Kemudian pelaku ditangkap dan sempat dihajar massa hingga babak belur.
Khawatir meninggal dunia, Polisi segera menenangkan warga dan menangkap pelaku supaya tidak diamuk.
Sampai saat ini Polisi masih menyelidiki motif pembunuhan ini.
"Pelaku ditangkap gak lama setelah kejadian. Begitu kejadian langsung dikejar, makanya sempat diamuk massa."
(cr25/Tribun-medan.com)
Update berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| Bertemu Tetua Adat Selama 2 Jam, Bobby Sepakat TPL Ditutup: Surat Rekomendasi Paling Lama Seminggu |
|
|---|
| Tahun 2026, Dinas PRKP Siantar Pakai Eks-Rumah Singgah Covid-19 Sebagai Kantor Baru |
|
|---|
| Akademisi Asia Tenggara Bedah Geopolitik Presiden Prabowo dalam Seminar Internasional di UINSU |
|
|---|
| Polres Tanah Karo Terbitkan Informasi DPO Pelaku yang Terlibat Dalam Pembunuhan Warga Nias |
|
|---|
| Warga Miskin di Deli Serdang Bingung Setelah Disuruh Mundur jadi PKH |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/anggota-tni-tewas-ditikam.jpg)