Jelang Pilkada 2024, Kalapas Labuhan Ruku Beri Arahan kepada Warga Binaan untuk Gunakan Hak Suara
Kalapas Labuhan Ruku Alexander Lisman Putra didampingi Pejabat Struktural memberikan pengarahan terkait Pilkada Tahun 2024 di Lapangan Lapas
TRIBUN-MEDAN.com, LABUHAN RUKU - Kalapas Labuhan Ruku Alexander Lisman Putra didampingi Pejabat Struktural memberikan pengarahan terkait Pilkada Tahun 2024 di Lapangan Lapas pada Kamis (14/11/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak dan memastikan warga binaan menggunakan hak suaranya dengan baik.
Kalapas Labuhan Ruku, Alexa menegaskan tidak ada arahan kepada warga binaan untuk mendukung dan memilih paslon tertentu dan pilihlah sesuai dengan pilihan hati nurani kalian.
“Ingat saya garis bawahi lagi, Kalapas tidak ada arahan kepada warga binaan untuk mendukung dan memilih siapa pun itu, pilihlah sesuai dengan pilihan kalian masing-masing. Jangan sampai kita di-framing mendukung paslon tertentu”, tegas Alexa.
Baca juga: LPKA Medan dan DWP Pemprov Sumut Bahas Persiapan Sambut Momen Nataru Bersama Anak Binaan
Alexa juga mengajak warga binaan bersama-sama untuk menyukseskan Pilkada Tahun 2024 ini dengan menggunakan hak suaranya dan jangan golput.
“Tahun ini untuk pemilihan gubernur berjumlah 1.517 Warga Binaan dan pemilihan Bupati Batubara berjumlah 551 Warga Binaan (bisa berkurang jika ada warga binaan yang bebas sebelum Pilkada)”, jelas Alexa.
Lebih lanjut Kalapas menegaskan ASN harus Netral bahwa netralitas ASN sangat penting untuk menjaga profesionalisme, serta mencegah terjadinya konflik kepentingan yang dapat mengganggu tugas dan fungsi ASN dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“ASN harus menjadi contoh bagi masyarakat dalam menjunjung tinggi nilai-nilai integritas dan kejujuran”, ujar Kalapas. (*)
| STATEMENT Kabid HAM Flora Nainggolan Usai Tinjau Rumah Darma Ambarita yang Terisolasi di Samosir |
|
|---|
| Komitmen Awal Tahun Menuju Indonesia Emas, Lapas Padangsidimpuan Hadiri Apel Bersama Awal Tahun 2025 |
|
|---|
| Langkah Awal di Tahun 2025: Lapas Pematangsiantar Resmikan Green House Demi Program Ketahanan Pangan |
|
|---|
| Jajaran Lapas Labuhan Ruku Ikuti Apel Bersama Awal Tahun 2025 |
|
|---|
| Menkum Supratman Andi Agtas Tinjau Progres Pembangunan Gedung Kanwil Hukum Sumut |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/pengarahan-terkait-Pilkada-Tahun-2.jpg)