Medan Terkini
Dukung UMKM Medan, Lion Parcel Hadirkan Metode Pembayaran COD Ongkir
Lion Parcel menurunkan tarif ongkos kirim untuk rute antarkota di Pulau Sumatra.
Penulis: Husna Fadilla Tarigan | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Lion Parcel menurunkan tarif ongkos kirim untuk rute antarkota di Pulau Sumatra.
Penyesuaian tarif ongkos kirim ini sebagai bagian dari upaya Lion Parcel mendukung pertumbuhan UMKM di Pulau Sumatra khususnya Medan.
Ditambah dengan metode pembayaran COD Ongkir sebagai solusi manajemen logistik UMKM, Lion Parcel turut mendukung program pemerintah agar UMKM naik kelas.
Chief Marketing Officer Lion Parcel Kenny Kwanto menjelaskan sebagai kota dengan jumlah UMKM yang besar, Kota Medan merupakan pasar yang potensial bagi industri logistik.
Berdasarkan data dari Sistem Pendataan Koperasi dan UMKM (SIMDAKOP) Kota Medan, jumlah UMKM Kota Medan tahun 2023 sebanyak 38.343 , angka ini hampir 40 persen dari jumlah UMKM di Sumatra Utara yang sebanyak 1,16 juta.
Berstatus ibu kota provinsi dan pusat perekonomian di Sumatra Utara turut mendorong demand terhadap pengiriman di Kota Medan.
Dengan dengan adanya penyesuaian tarif ongkos kirim, Lion Parcel dapat menjadi pilihan eskpedisi yang tepat bagi UMKM Medan.
“Saat ini jasa ekspedisi memiliki peranan penting dalam mendukung pertumbuhan UMKM karena ongkos kirim jadi salah satu pertimbangan utama pelanggan ketika belanja online.
Dengan ongkos kirim yang murah namun kualitas tetap terjaga, Lion Parcel turut membantu UMKM menjangkau pasar yang lebih luas.
Pelanggan sudah bisa menikmati ongkos kirim yang terjangkau, contohnya rute Medan-Pekanbaru dan Medan-Padang, dengan tarif yang lebih kompetitif dibanding ekspedisi lain,” jelasnya.
Penyesuaian ongkos kirim rute antarkota Pulau Sumatra berlaku untuk transaksi via mitra agen atau aplikasi Lion Parcel pada layanan REGPACK, JAGOPACK, dan BOSSPACK.
Lion Parcel optimis dengan penyesuaian harga ini, kualitas layanan pengiriman tetap terjaga dengan dukungan jaringan dan infrastruktur Lion Parcel yang mumpuni.
Saat ini, Lion Parcel telah memiliki ribuan mitra agen, kurir, dan armada yang akan mendukung operasional sehingga pelanggan dapat menikmati layanan pengiriman yang cepat dan aman, tapi tetap ekonomis.
Selain penyesuaian tarif ongkos kirim, Lion Parcel juga terus memperluas pengguna layanan COD Ongkir termasuk di segmen UMKM lokal Medan.
Layanan COD Ongkir Lion Parcel dapat membantu UMKM yang berjualan online mengelola urusan logistik bisnisnya.
| Didakwa Terima Uang Rp 50 Juta terkait Korupsi Jalan, Topan Ginting Terancam 20 Tahun |
|
|---|
| Tanggapan Edy Rahmayadi setelah Didoakan Ketua PDIP Sumut Jadi Gubernur di 2029 |
|
|---|
| Pelaku Pembakaran Rumah Hakim Dikabarkan Ditangkap, Begini Tanggapan Kapolrestabes Medan |
|
|---|
| Kronologi Pembunuhan Mahasiswa UMA di Medan, Pelaku Sempat Kabur dan Kembali Lagi ke Rumah Korban |
|
|---|
| Sebelum Dibunuh, Mahasiswa UMA Medan dan Pelaku Sempat Hisap Ganja Bareng |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Lion-Parcel-menurunkan-tarif-ongkos-kirim-untuk-rute-antarkota-di-Pulau-Sumatra.jpg)