TRIBUN WIKI

5 Tips Bagi Mahasiswa Agar Tampil Pede di Kampus, Rapi dan Bersih Kunci Utama

Tips bagi mahasiswa agar tampil pede saat di kampus. Kunci utama adalah rapi dan bersih, jauh dari kesan jorok.

Editor: Array A Argus
HO / Tribun Medan
Ilustrasi Mahasiswa 

TRIBUN-MEDAN.COM,- Menjadi mahasiswa merupakan sebuah tantangan bagi sebahagian orang.

Tidak semua orang bisa cepat menyesuaikan diri dengan lingkungan.

Apalagi bagi mereka yang introvert.

Mereka sering kesulitan ketika bertemu dengan orang atau kenalan baru.

Kadangkala, rasa gugup pun muncul.

Baca juga: Tips Mengusir Tikus, Mulai dari Pakai Garam Hingga Buah Mengkudu dan Jangkrik

Namun tenang saja. Bagi kamu yang selama ini punya masalah terhadap kepercayaan diri, berikut ini adalah solusinya.

Kamu bisa menjadikan acuan ulasan ini, agar kedepan selama di kampus tetap pede dan bisa bergaul dengan teman sebaya mu.

Berikut ini adalah tips bagi mahasiswa agar tampil pede di kampus.

1.Penampilam Rapi dan Bersih

Pertama, pastikan kamu selalu tampil rapi dan bersih agar merasa lebih positif dan siap mengikuti kegiatan di kampus.

Gunakan pakaian yang nyaman sesuai gayamu, yang akan meningkatkan rasa percaya diri.

Karena penampilan merupakan kesan yang paling utama dan penting ketika berada di lingkungan baru. 

Baca juga: Tips Meningkatkan Berat Badan Bayi yang Ideal dan Seimbang, Posisi Menyusui Ternyata Penting

2. Aktif Berorganisasi

Sebagai mahasiswa, cobalah bergabung dengan organisasi kampus.

Di sana kamu bisa banyak belajar tentang bagaimana berkomunikasi dan bersosialisasi dengan orang baru.

Di organisasi kampus pula, kamu bisa mengembangkan bakat, yang mungkin selama ini terpendam.

Biasanya, di tiap kampus ada Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) maupun Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM).

Kamu tinggal pilih, mana yang sesuai dengan passion mu.

Baca juga: Tips Agar Salat Anda Khusyuk Menurut Ustaz Adi Hidayat

3. Ikut Kelas Public Speaking

Berbicara di depan umum bukanlah suatu hal yang mudah.

Terkadang bisa membuat kamu gugup dan enggak berani tampil.

Namun, dengan adanya kelas public speaking, kamu bisa mengatasi masalah ketidakpercayaan dirimu.

Kamu juga bisa mengatasi rasa gugup, yang mungkin salam ini kerap menghampiri ketika diminta berbicara di depan orang banyak.

Baca juga: 10 Tips Mengajari Anak Membaca yang Bisa Diterapkan oleh Semua Orang Tua

4. Keluar Dari Zona Nyaman

Jangan terlalu terpaku pada rutinitas yang sama.

Hindari diri sebgai mahasiwa kupu-kupu, alias kuliah pulang-kuliah pulang.

Cobalah hal baru yang menantang.

Keluar dari zona nyaman untuk bisa belajar banyak hal dari siapa saja, dan lingkungan baru.

5. Bergaul Dengan Orang Positif

Orang- orang yang ada di sekitarmu dapat mempengaruhi pola pikir dan perasaanmu.

Pilihlah teman positif yang supportif untuk membangun rasa percaya dirimu.

Hindari orang yang selalu menjatuhkan dan membuatmu merasa tidak berharga.(tribun-medan.com)

Ditulis oleh mahasiswi magang Komunikasi Penyiaran Islam IAIN Lhokseumawe Dinda Salsabila Siregar

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved