Israel vs Lebanon

Israel Umumkan Kematian Calon Pemimpin Hizbullah Hashem Safieddine, Termasuk Petinggi Intelijen

Pernyataan Selasa (22/10), Militer Israel mengonfirmasi bahwa Hashem Safieddine tewas dalam serangan bersama beberapa pejabat tinggi Hizbullah lainnya

Editor: Juang Naibaho
(KHAMENEI.IR / AFP)
Hashem Safieddine, calon pemimpin Hizbullah pengganti Hasan Nasrallah dikabarkan tewas dalam serangan militer Israel. 

TRIBUN-MEDAN.com - Israel mengumumkan telah menewaskan Hashem Safieddine, calon pemimpin baru Hizbullah pengganti Hassan Nasrallah.

Dalam sebuah pernyataan pada Selasa (22/10/2024), Militer Israel mengonfirmasi bahwa Hashem Safieddine tewas dalam serangan tiga pekan lalu bersama beberapa pejabat tinggi Hizbullah lainnya.

“Sekarang dapat dikonfirmasi bahwa dalam serangan sekitar tiga minggu yang lalu, Hashem Safieddine, Kepala Dewan Eksekutif Hizbullah, dan Ali Hussein Hazima, Kepala Direktorat Intelijen Hizbullah, terbunuh bersama dengan para komandan Hizbullah lainnya,” jelas Militer Israel, dikutip dari AFP.

Meski begitu, Hizbullah belum mengeluarkan pernyataan mengenai klaim kematian Hashem Safieddine tersebut. 

Sebelumnya, Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu mengatakan pada 8 Oktober lalu bahwa Militer Israel telah “menghabisi” Safieddine, tanpa menyebutkan namanya secara spesifik. 

Dalam sebuah pidato kepada rakyat Lebanon, Netanyahu mengatakan, pasukan Israel telah menewaskan ribuan anggota Hizbullah, termasuk pemimpin Hassan Nasrallah sendiri dan pengganti Nasrallah.

Pada Selasa, Militer Israel mengumumkan, angkatan udara Israel telah melakukan serangan berbasis intelijen yang tepat terhadap markas intelijen utama Hizbullah, di pinggiran kota Beirut selatan, Dahiyeh, benteng pertahanan Hizbullah di ibu kota Lebanon tiga minggu lalu.

Pernyataan tersebut menambahkan, lebih dari 25 anggota Hizbullah berada di markas tersebut selama serangan, termasuk Bilal Saib Ais yang bertanggung jawab atas pengumpulan informasi intelijen dari udara.

Baca juga: PERLAWANAN Terakhir Sang Penjagal Khan Younis Yahya Sinwar, Lemparan Tongkat Dibalas Tembakan Tank

Beberapa waktu lalu, Safieddine sempat diberitakan tidak dapat dihubungi atau hilang kontak dengan Hizbullah sejak serangan Israel ke Beirut.

Sebuah sumber yang dekat dengan Hizbullah mengatakan kepada AFP pada awal Oktober, bahwa Hashem Safieddine, yang memiliki hubungan baik dengan pendukung Hizbullah, Iran, adalah kandidat yang “paling mungkin” untuk jabatan tertinggi kelompok Lebanon tersebut.

Safieddine disebut termasuk anggota badan pembuat keputusan Hizbullah

Berjenggot abu-abu dan berkacamata, Safieddine memiliki kemiripan yang mencolok dengan sepupu jauhnya, Hassan Nasrallah

Ia diperkirakan berusia akhir 50-an atau awal 60-an. “Kami telah menemukan Nasrallah, penggantinya, dan sebagian besar pimpinan senior Hizbullah,” kata Kepala Militer Israel, Letnan Jenderal Herzi Halevi, dalam sebuah pernyataan pada Selasa malam setelah konfirmasi kematian Safieddine.

Setelah hampir satu tahun berperang dengan gerakan Hamas di Gaza, Israel mengalihkan fokusnya ke Lebanon pada akhir September. 

Israel bersumpah untuk mengamankan perbatasan utara yang terancam oleh tembakan lintas batas dari sekutu Hamas, Hizbullah Lebanon. 

Baca juga: DAFTAR PETINGGI Hamas dan Hizbullah Tewas, Terbaru Fatah Sharif Abu Al Amine, Istri dan Anaknya

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved