Sumut Memilih
Dengan Suara Parau Bercampur Haru, Ibu Lansia di Padang Mainu Doakan RHS-Azi Menjadi Bupati
Hal ini bisa terlihat Nagori Padang Mainu, Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Kabupaten Simalungun.
Penulis: Alija Magribi | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com, SIMALUNGUN- Relawan Tim Tangguh Perempuan yang merupakan Komunitas Pemenangan Paslon Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga (RHS) dan Azi Pratama Pangaribuan mulai menguat dari hari ke hari.
Hal ini bisa terlihat Nagori Padang Mainu, Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Kabupaten Simalungun.
Seorang ibu lansia bernama Wagini mengajak para kaum ibu mendoakan pasangan calon RHS - Azi menjadi Bupati dan Wakil Kabupaten Simalungun.
Ajakan tersebut diungkapkan Wagini dalam kegiatan silaturahmi dan konsolidasi dengan Relawan Tim Tangguh Perempuan. Kamis (17/10/2024)
Tampak di lokasi, kegiatan silaturahmi yang diawali dengan doa, suara Wagini pun parau dan bergetar memohon kepada yang Allah SWT agar memberikan kemenangan pada pasangan yang memiliki nomor urut 1 di Pilkada 2024 ini.
"Ya Allah berikanlah kesehatan kepada seluruh keluarga RHS - Azi, dan jauhkanlah hal-hal yang tidak baik dan memberikan kekuatan untuk kami menjalankan semua kegiatan," ucap Wagini dalam doa yang ia panjatkan.
Selesainya Wagini memanjatkan doa, Ny Ratnawati Radiapoh mengucapkan terima kasih yang mendalam kepada seluruh ibu-ibu yang ada di Kecamatan Dolok Batu Nanggar ini.
Ia meminta kepada kaum ibu untuk benar-benar tulus dan bergotong royong memenangkan RHS - Azi menjadi kepala daerah satu periode lagi.
Selain Wagini, Sumarni yang ditemui oleh media di teras rumahnya mengatakan ia dan keluarganya akan memberikan pilihannya kepada pasangan RHS - AZI dalam Pilkada 2024 nanti.
"Pasti RHS - Azi lah pak, pak RHS dan ibu (Ratnawati) itu kan baik. Selain itu, kedua orang itu juga pekerja keras untuk membangun Simalungun. Udah itu, Aku punya saudara itu, yang baru diangkat jadi P3K. Gak ada bayar loh, Berarti kan pak Bupati RHS gak tukang kutip-kutip. Bupati Bersih" sebutnya.
Dukungan menggema terhadap RHS - Azi juga menguak di Jorlang Hataran, kaum Ibu - ibu yang sejak awal sudah dekat dengan Ny Ratnawati berharap istri RHS itu kembali memimpin PKK.
Sejak di masa RHS, PKK di Jorlang Hataran memiliki peran yang sangat besar untuk lingkungan.
Kaum ibu di Kecamatan Jorlang Hataran mengungkapkan sikapnya untuk memenangkan pasangan calon Bupati Radiapoh Hasiholan Sinaga (RHS) - Azi Pranata Pangaribuan (AZI) dalam pilkada 27 Nopember 2024 mendatang. Mereka berasal dari tiga desa, yakni Nagori Sibunga Bunga, Nagori Pinang Ratus dan Nagori Kasindir.
Di Nagori Sibunga Bunga, Sulastri mengatakan bahwa Ny Ratnawati Radiapoh Hasiholan Sinaga (RHS) adalah seorang sosok yang sangat dekat dengan masyarakatnya, terlebih kepada kaum ibu.
"Contohnya, Para ibu yang memiliki keahlian menjahit, pedagang kue maupun gorengan, dari ibu Ratnawati sudah banyak memberikan bantuan sesuai dengan kebutuhan masing-masing," katanya.
| Bawaslu Deli Serdang Mempersiapkan Diri Hadapi Gugatan Paslon 03 di MK |
|
|---|
| Golkar Surati DPRD Sumut Minta Pelantikan Erni Aryani jadi Ketua DPRD Diproses |
|
|---|
| Ketua Demokrat Sumut Yakin Wali Kota Medan dan Gubernur Terpilih Peduli Pedagang |
|
|---|
| KPU Sumut Sebut Cuaca Buruk Jadi Penyebab Turunnya Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024 |
|
|---|
| KPU Sumut Sukseskan Pemilu, Bertaruh Nyawa Lintasi Hutan Liar Habitat Harimau |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Seorang-ibu-lansia-asal-Kecamatan-Dolok-Batu-Nanggar-bernama.jpg)