Berita Viral

SOSOK Pria di Solo Rela Tabrakkan Motornya ke Mobil Pelaku Tabrak Lari, Videonya Viral, Ramai Pujian

Inilah sosok pria di Solo rela tabrakkan motornya ke mobil pelaku tabrak lari di area SPBU dan viral di media sosial

KOLASE/TRIBUN MEDAN
SOSOK Pria di Solo Rela Tabrakkan Motornya ke Mobil Pelaku Tabrak Lari, Videonya Viral, Ramai Pujian 

TRIBUN-MEDAN.COMSosok pria di Solo rela tabrakkan motornya ke mobil pelaku tabrak lari viral di media sosial.

Adapun aksi seorang pria pengendara yang rela menabrakkan motornya ke mobil pelaku tabrak lari di area SPBU Solo viral di media sosial.

Aksi heroik pria tersebut terekam kamera CCTV sebuah SPBU dan dibagikan oleh akun Instagram @majeliskopi08 pada Selasa (15/10/2024).

Dalam video terlihat, sebuah mobil berwarna putih masuk ke area SPBU karena dikejar warga setelah melakukan aksi tabrak lari.

Tiba-tiba ada seorang pria pengendara motor yang turun dari kendaraannya.

Pria tersebut lalu memarkirkan motornya untuk menghadang mobil putih.

Hingga akhirnya, sepeda motor ini ditabrak dan dilindas mobil tersebut.

Selanjutnya, si pengendara motor langsung memukul kaca mobil putih ini.

Kemudian, sejumlah warga naik ke atas kap mobil, merusak kaca depan, dan bahkan ada yang menginjak kaca mobil hingga pecah.

Baca juga: Ngaku-ngaku Polisi, Pelaku Curas di Langkat Ditembak seusai Bawa Kabur Truk Berisikan Beras 10 Ton


Mobil putih ini sempat mundur untuk kabur.

Namun, akhirnya pengendara mobil tersebut berhasil diamankan warga.

Dari keterangan pengunggah, mobil tersebut menabrak sejumlah mobil dan kendaraan di jalanan Kota Solo hingga Kabupaten Sukoharjo pada Senin (14/10/2024).

Mobil putih awalnya manabrak orang di Kali Larangan, Sarengan, Solo, lalu kabur menuju kawasan Baki, Sukoharjo.

Lalu, baru diamankan warga di Kantor Pajak Pratama, Laweyan, Solo.

"Mobil Nissan Livina warna putih yang dikemudikan ABP (20), warga Sukoharjo, menjadi sasaran massa setelah menabrak sejumlah mobil dan sepeda motor di jalanan Kota Solo hingga Kabupaten Sukoharjo, Senin (14/10) siang." tulis keterangan pengunggah.

Sumber: Tribun Jatim
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved