Berita Viral

UCAPAN Joddy Sopir Vanessa Angel Saat Kecelakaan Bersama Suami Bebas, Kunjungi Makam: Maaf

Seperti diketahui, Joddy adalah terdakwa kasus kecelakaan maut yang menewaskan bosnya, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.

TikTok
UCAPAN Joddy Sopir Vanessa Angel Saat Kecelakaan Bersama Suami Bebas, Kunjungi Makam: Maaf 

TRIBUN-MEDAN.com - Inilah ucapan Joddy sopir Vanessa Angel saat kecelakaan bersama suami bebas.

Ia langsung mengunjungi makam Vanessa dan Bibi.

Lama tak terdengar kabarnya, Tubagus Joddy sopir almarhumah Vanessa Angel mendadak bikin publik heboh lantaran postingannya di Instagram.

Baca juga: Lapas Teluk Dalam Ikuti Bimtek Penyusunan LKjIP yang Diselenggarakan Kanwil Kemenkumham Sumut

2,5 tahun mendekam di penjara, Joddy tiba-tiba membagikan foto dalam unggahan terbaru.

Foto tersebut adalah momen terbaru Joddy saat mendatangi makam Vanessa dan Bibi.

Dalam foto terlihat Joddy mengenakan kaos berwarna hitam sedang terduduk lesu di antara makam orang tua Gala.

Sembari memegangi nisan Vanessa Angel, tatapan Joddy terus mengarah ke bawah.

Tak cuma satu foto, Joddy juga membagikan foto kenangannya saat bersama Vanessa dan Bibi semasa hidup.

Sopir Vanessa Angel bernama Tubagus Joddy (kiri) - Vanessa Angel dan sang suami Bibi Andriansyah (kanan).
Sopir Vanessa Angel bernama Tubagus Joddy (kiri) - Vanessa Angel dan sang suami Bibi Andriansyah (kanan). (Kolase Instagram Tubagus Joddy/Vanessa Angel)

Bukan hanya foto, Joddy juga menuliskan pesan mendalam untuk mendiang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.

Dalam pesan tersebut, bak menyiratkan rasa penyesalan mendalam di hati Joddy.

"Assalamualaikum kakak-kakakku...

Hari ini, Joddy hadir untuk mengenang dua bintang terindah dalam hidupku, Ka Vanessa dan Ka Bibi.
Maaf atas segala kesalahan yang joddy perbuat saat bersamamu. Maaf juga karena baru bisa datang ke sini setelah melalui perjalanan di sekolah kehidupan.

Kehadiran kalian membawa cinta dan kebahagiaan yang tak tergantikan. Setiap kenangan yang kita buat bersama adalah bagian dari diriku, tersimpan rapi di lubuk hatiku yang terdalam.
Tanpa kalian, hidupku terasa sepi dan hampa. Kalian bukan hanya sahabat, tetapi juga keluarga yang takkan pernah terlupakan. Aku akan selalu merindukan kebersamaan kita.

Baca juga: SADISNYA Indra Saptiarman, Santai Nongkrong di Wakop Usai Bunuh dan Rudapaksa Gadis Penjual Gorengan

Ka Bibi dan Ka Vanessa, kalian selamanya ada dalam jiwaku.

Al-Fatihah untuk alm dan almh," tulis Joddy.

Sumber: Tribun Bogor
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved