TRIBUN WIKI

Profil Irjen Albertus Rachmad Wibowo, Kapolda Sumsel yang Diangkat Jokowi Sebagai Wakil Kepala BSSN

Irjen Albertus Rachmad Wibowo merupakan perwira tinggi Kepolisian Republik Indonesia (Polri). Ia diangkap sebagai Wakil Kepala BSSN 17 September 2024

|
Editor: Array A Argus
Humas Polri
Irjen Albertus Rachmad Wibowo 

TRIBUN-MEDAN.COM,- Irjen Albertus Rachmad Wibowo, Kapolda Sumatera Selatan baru saja mendapat promosi jabatan.

Ia diangkat sebagai Wakil Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN).

Irjen Albertus Rachmad Wibowo menggantikan Komjen Putu Jayan Danu Putra.

Penunjukan Irjen Albertus Rachmad Wibowo sebagai Wakil Kepala BSSN itu tertuang dalam Salinan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 127/TPA Tahun 2024 yang ditandatangani oleh Presiden Joko Widodo pada 17 September 2024.

Baca juga: Profil Zehan Almira, Bocah Ceriwis yang Mengidap Penyakit Langka OI

"Benar, beliau telah mendapatkan kepercayaan oleh Presiden Joko Widodo untuk mengemban amanah sebagai Wakil Kepala BSSN, dan akan segera menyandang pangkat bintang tiga,” kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Sumatera Selatan Kombes Sunarto, Kamis (19/9/2024) dikutip dari Kompas.com.

Sunarto mengatakan, selama bertugas di Sumatera Selatan, Irjen Albertus Rachmad Wibowo telah banyak mengungkap kasus kejahatan siber, termasuk aksi phising dan pembobolan rekening nasabah melalui aplikasi tertentu.

“Ini adalah tugas berat, mohon doa restu dan dukungan seluruh masyarakat Sumatera Selatan, khususnya, dan seluruh masyarakat Indonesia agar beliau mampu menjalankan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya,” kata Sunarto.

Baca juga: Profil dan Biodata Aisha Hakim, Putri Irfan Hakim Peraih Medali Emas PON 2024 Cabor Berkuda

Profil Irjen Albertus Rachmad Wibowo

Irjen Albertus Rachmad Wibowo lahir pada April 1969. 

Ia memiliki istri bernama Evi.

Irjen Albertus Rachmad Wibowo merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1993.

Dengan demikian, ia satu angkatan dengan Irjen Teddy Minahasa yang ditangkap terkait kasus jual beli narkoba.

Baca juga: Profil Ais Shafiyah Asfar, Masih 23 Tahun Kini Jabat Ketua Harian DPP PKB

Albertus Rachmad Wibowo juga satu letting dengan Kombes Dicky Sondani, sosok yang pertama kali mengumumkan meninggalnya Presiden ke-2 RI, Soeharto.

Albertus Rachmad Wibowo berpengalaman dalam bidang reserse.

Rekam Jejak Irjen Albertus Rachmad Wibowo

Berbagai jabatan strategis sudah pernah diemban Irjen Albertus Rachmad Wibowo.

Ia pernah menjadi Kanit Analis Subden Intel Densus 88/Antiteror Bareskrim Polri.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved