Pilkada 2024

Aulia Rachman Klarifikasi soal Dukungan ke Rico Waas: bukan Bentuk Arah Politik

Aulia Rachman memberikan klarifikasi perihal dukungan terhadap calon walikota Medan Rico Waas. 

TRIBUN MEDAN/ANUGRAH
Aulia Rachman saat diwawancarai ketika bertemu dengan calon walikota Medan Rico Waas, Senin (2/9/2024). 

TRIBUN-MEDAN. com, MEDAN - Aulia Rachman memberikan klarifikasi perihal dukungan terhadap calon walikota Medan Rico Waas

Wakil walikota Medan itu menjelaskan dukungan yang dia sampaikan saat bertemu dengan Rico beberapa waktu lalu bukan merupakan arah politik melainkan dukungan sebagai calon walikota Medan yang bertarung di Pilkada. 

Sebagai wakil walikota Medan, Aulia mengatakan akan mendukung setiap calon walikota Medan yang ingin membawa kemajuan bagi Medan. 

"Yang di-support itu hanya programnya, bukan arahan politik saya bahwa mendukung kandidatnya, karena di sana kami masing-masing memiliki agenda sendiri," kata Aulia dalam keterangan tertulisnya, Rabu (4/9/2024). 


"Mana mungkin melarang (Rico) untuk maju dalam kontestasi Pilkada Kota Medan 2024, siapapun yang maju harus tetap didukung dong," sambung Aulia Rachman

Aulia menampik pertemuannya dengan Rico pada Senin lalu telah diagendakan.

Pertemuan itu sebutnya spontan terjadi dan tak ada pembahasan soal dukungan politik terhadap Rico. 

"Jadi kalau hanya duduk sama dengan bang Rico diklaim dukungan arah politik, berarti kalau dekat nanti sama bang Rani diklaim juga, " Jelas Aulia mengutarakan bahwa ini hanya pertemuan spontan. 


Pertemuan Aulia dengan Rico berawal tanpa disengaja saat hendak sarapan di salah satu warung bernama Warung Incek Budi (WIB), Jalan Sudirman, Kota Medan, pada Senin (2/9/2024) kemarin.


"Hanya sebatas diskusi ringan apalagi dia salah satu kandidat paslon yang ikut berlaga pilkada kota Medan," kata Aulia. 

Aulia menjelaskan, banyak hal yang didiskusikan dalam pertemuan. Di antaranya membahas persoalan pendidikan, kesejahteraan, kesehatan, infrastruktur, keamanan dan lain sebagainya.

Terkait dukungannya kepada Rico yang dimaksud Aulia adalah program yang akan direncakan, bukan berarti mendukung kandidat tertentu. 

“Yah jangan menilai terlalu jauhlah," katanya. 

Diketahui saat ini, ada 3 paslon yang sudah mendaftar ke KPU Medan, yakni Rico Waas-Zaki Harahap, Prof Ridha-Abdul Rani, dan Hidayatullah-Yasir Ridho.


(cr17/tribun-medan.com) 

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram, Twitter  dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved