Berita Viral

Viral Pasutri yang Pilih Tinggal di Hutan dan Bangun Dinasti Thoriqoh Sawahiyah, Ini Fakta-faktanya

Kini video kisah pasutri yang tinggal di hutan di daerah Majalengka dan Ciamis, Jawa Barat ini viral dan menarik perhatian warganet.

TikTok
Viral Pasutri yang Pilih Tinggal di Hutan dan Bangun Dinasti Thoriqoh Sawahiyah, Ini Fakta-faktanya 

Setelah melewati hutan dan lembah, akhirnya mereka sampai di sebuah daerah terpencil.

Di sana terlihat berdiri beberapa rumah yang berada di tengah lembah dan dikelilingi sawah.

Beberapa bangunan rumah di lembah tersebut pun tampak sederhana.

Tampak rumah tersebut terbuat dari kayu dan bilik.

Ternyata rumah sederhana itu ditempati pasutri.

Selain rumah, di sana juga terdapat beberapa bangunan sederhana yang lainnya yang terpisah.

Di antaranya ada gubuk khusus seperti musala dan rumah pertemuan.

Setelah dihampiri, pasutri pemilik rumah di tengah hutan itu akhirnya menyambut tamu dan para konten kreator tersebut.

Diketahui pemilik rumah di hutan itu bernama Ihung.

Ihung tinggal di hutan di rumah sederhana itu bersama istri dan anaknya.

Para konten kreator itu menyinggung soal kabar yang beredar di masyarakat mengenai kebenaran bahwa tempat tinggal Ihung tersebut disebut kerajaan Dinasti Thoriqoh Sawahiyah.

Lantas, Ihung pun membenarkan bahwa tempat tinggalnya itu dia sebut Dinasti Thoriqoh Sawahiyah.

Namun, ia menjelaskan bahwa dinasti yang didirikannya bukan kerajaan dalam pengertian gamblang.

Ia menyebut Dinasti Thoriqoh Sawahiyah itu dia dirikan sebagai tatanan dan cara pandang terhadap hidup.

Lalu ia mengungkap asal usul nama Thoriqoh Sawahiyah karena mereka tinggal di tengah-tengah sawah dan hutan.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved