CPNS
Berikut Link Pendaftaran Seleksi CPNS 2024 di Instansi Kemenag
Pendaftaran CPNS Kemenag 2024 akan dibuka mulai hari ini Minggu (1/9/2024) hingga Sabtu, 14 September mendatang.
Penulis: Rizky Aisyah | Editor: Ayu Prasandi
Formasi CPNS Kemenag 2024 untuk penyandang disabilitas, putra-putri dan lulusan terbaik atau siswa berprestasi di wilayah Kalimantan dan Papua adalah sebagai berikut:
Formasi CPNS penyandang disabilitas: 418 formasi
Formasi CPNS putra dan putri Papua: 559 formasi
Formasi CPNS putra dan putri Kalimantan: 1.040 formasi
Formasi lulusan terbaik atau Cumlaude: 138 formasi.
Sebagai informasi, formasi lulusan terbaik ditujukan bagi pelamar yang merupakan lulusan berpredikat “dengan pujian”/cumlaude dengan jenjang pendidikan paling rendah Sarjana (S1), tidak termasuk Diploma Empat (D-IV), dari perguruan tinggi dalam negeri terakreditasi A/Unggul dan Program Studi terakreditasi A/Unggul pada saat kelulusan.
Bagi penyandang disabilitas, Kemenag telah menyiapkan ketentuan bagi pelamar berkebutuhan khusus yang mengalami keterbatasan fisik yang dibuktikan dengan surat keterangan dari dokter rumah sakit/puskesmas yang menerangkan jenis dan tingkat disabilitasnya.
Sementara itu, bagi putra/putri Papua, pelamar harus merupakan keturunan Papua yang berasal dari ayah dan/atau ibu orang Papua yang dibuktikan dengan akta kelahiran atau surat keterangan lahir dan surat keterangan dari kepala suku/kepala adat.
Bagi putra/putri Kalimantan, ada ketentuan pelamar harus berdomisili di ibu kota provinsi yang dibuktikan dengan kartu tanda penduduk (KTP) dari kabupaten/kota di wilayah Kalimantan pada saat membuat akun di SSCASN.
Lowongan CPNS Kemenag ini juga membuka formasi umum yang diperuntukkan bagi pelamar yang telah memenuhi persyaratan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan.
(cr30/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| Daftar Link Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024 di Setiap Instansi |
|
|---|
| BPSDM Catat 1.306 Pelamar CPNS Masukkan Berkas ke 50 Formasi di Pemkab Karo |
|
|---|
| SUDAH 10 Ribuan Pendaftar Bersaing, Rebut 851 Formasi CPNS di Sumut |
|
|---|
| Cara Cek Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024, Ini Hal yang Harus Diperhatikan |
|
|---|
| Berikut Link Pembelian E-Meterai Online untuk Daftar CPNS 2024 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Ilustrasi-pendaftaran-CPNS-2024.jpg)