TRIBUN WIKI

Profil Kresna Dewanata Phrosakh, Politisi Nasdem Ditinggal Kris Dayanti dalam Pilkada Batu

Kresna Dewanata Phrosakh adalah politisi Nasdem. Ia merupakan anggota DPR RI dua periode, 2014-2019 dan 2019-2024

Editor: Array A Argus
baca malang
Kresna Dewanata Phrosakh 

TRIBUN-MEDAN.COM,- H Kresna Dewanata Phrosakh, S.H., M.Sos adalah politisi Partai Nasdem.

Ia lahir di Malang, Jawa Timur pada 29 Desember 1985.

Sejak bergabung di Partai Nasdem, Kresna Dewanata Phrosakh menduduki posisi anggota DPR RI dua periode (2014-2019 dan 2019-2024).

Kini, namanya digadang sebagai calon Wakil Wali Kota Batu.

Baca juga: Profil Reza Rahadian Matulessy, Aktor Ternama Turun Demo Kawal Putusan MK, Namanya Mirip Pahlawan

Kresna Dewanata Phrosakh disandingkan dengan Kris Dayanti, penyanyi sekaligus politisi PDI Perjuangan untuk maju pada Pilkada Batu 2024.

Sayangnya, setelah Kris Dayanti mendapat restu dari PDIP, ia justru memilih mundur.

Kresna Dewanata Phrosakh ditinggal oleh Krisdayanti.

Belum ada alasan yang jelas terkait mundurnya Kris Dayanti dalam pencalonan Pilkada Batu ini.

Hanya saja, ia sudah menyampaikan permohonan maaf kepada PDIP, partai yang sudah mengusungnya.

Baca juga: Profil dan Biodata Brigjen Mukti Juharsa yang Namanya Muncul dalam Sidang Korupsi Timah Harvey Moeis

“Dengan kerendahan hati, Saya memohon maaf untuk tidak mencalonkan diri sebagai Walikota Batu,” kata Kris Dayanti lewat Insta Storynya, dikutip Kamis (22/8/2024) malam.

“Saya sampaikan permohonan maaf saya sedalam-dalamnya kepada PDI Perjuangan, Ibu Ketua Umum PDI-P, dan masyarakat Kota Batu,” kata Kris Dayanti.

Menariknya, setelah KD mengunggah pernyataan tersebut, beberapa jam kemudian bakal calon wakil KD, Kresna Dewanata Phrosakh, yang kabarnya saat ini sedang berada di luar negeri, mengunggah kata-kata bijak dengan gambar Presiden Indonesia ke-4, Abdurrahman Wahid atau Gus Dur di Instastory.

Baca juga: Profil Mayjen TNI Mohamad Hasan, Eks Pengawal Jokowi Mantan Danjen Kopassus Kini Jadi Pangkostrad

“Terkadang engkau perlu sejenak untuk tidak memikirkan masa depanmu. Rehatlah pikiranmu dan sadari bahwa Allah telah mengatur semua urusanmu,” bunyi unggahan Dewa, sapaan Kresna Dewanata Phrosakh.

Biodata Kresna Dewanata Phrosakh

Kresna Dewanata Phrosakh merupakan anggota DPR RI Komisi I yang mewakili daerah pemilihan Jawa Timur V, meliputi Kota Malang, Kabupaten Malang, dan Kota Batu. 

Karena sepak terjangnya dalam dunia politik cukup bagus, ia pun kemudian disandingkan dengan Kris Dayanti untuk bertarung pada Pilkada Batu 2024.

Sumber: Surya Malang
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved