PDIP Umumkan Calon Kepala Daerah
PDIP Resmi Dukung Kader Gerindra Gus Irawan Pasaribu di Pilkada Tapsel 2024
Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengumumkan ratusan nama calon kepala daerah yang bakal diusung pada Pilkada Serentak 2024.
Tak tanggung-tanggung, ada 40 laporan dugaan pemalsuan syarat dukungan masuk ke Bawaslu.
Pelapor tak cuma warga biasa, tapi juga politisi yang menjabat sebagai anggota DPRD Tapsel. Semua laporan itu akhirnya dimentahkan Bawaslu.
Namun, langkah Dolly belum mulus. Ia harus berurusan dengan Polda Sumut terkait dugaan pemalsuan syarat dukungan jalur perseorangan.
Selain itu, muncul lagi laporan baru terhadap Dolly Pasaribu ke Bawaslu. Kali ini terkait dugaan mengarahkan aparatur sipil negara (ASN).
Sosok Dolly
Dolly Pasaribu lahir di Medan, pada 29 Maret 1980. Ia merupakan putra sulung dari Panusunan Pasaribu dan Isna Hirawati Boru Siregar.
Ayahnya merupakan mantan Bupati Tapanuli Tengah, yang menjabat pada periode 1995–2001.
Dolly menempuh pendidikan dasar di SD Negeri Percobaan, Sei Petani, Medan dari 1986 hingga 1992. Kemudian ia melanjutkan ke SMP Negeri 1 Pematangsiantar hingga lulus pada 1995.
Tiga tahun kemudian ia menamatkan sekolahnya di SMA Negeri 1 Medan.
Dolly berkuliah di Universitas Sumatera Utara (USU) Fakultas Pertanian mengambil jurusan Peternakan. Ia lulus sebagai Sarjana Peternakan pada tahun 2005.
Ia juga menempuh Strata-2 di USU. Dolly meraih gelar Magister Manajemen pada 2012. Dolly kemudian berkecimpung di berbagai organiasi pengusaha seperti Apindo.
Pada Pemilu Legislatif 2019, Dolly mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Tapsel dari Partai Gerindra.
Dolly akhirnya terpilih dengan memperoleh suara terbanyak dari seluruh dapil yaitu sebanyak 4.274 suara.
Pada Pilkada Tapsel 2020, Dolly mencalonkan diri sebagai bupati. Ia berpasangan dengan Rasyid Assaf Dongoran.
Pasangan ini diusung tujuh parpol parlemen yakni PKB, Gerindra, PDIP, Golkar, PPP, PAN, dan Demokrat.
Dolly-Rasyid ditetapkan sebagai pemenang Pilkada Tapsel 2020 dengan perolehan 94.717 suara. (*/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Ketua-Gerindra-Sumut-Gus-Irawan-Pasaribu-bakal-meramaikan-pemilihan-Bupati.jpg)