Berita Medan
Bobby Nasution Sebut Banjir Masih Terjadi di Area USU karena Gorong-Gorong yang Belum Diperbaiki
Untuk diketahui, DPRD Medan menyoroti pembangunan kolam retensi Universitas Sumatera Utara (USU) yang sudah mulai difungsikan sejak beberapa hari lalu
Penulis: Anisa Rahmadani | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN - Wali Kota Medan Bobby Nasution merespon soal jalan Dr Mansyur, yang masih di landa banjir meski sudah memiliki kolam retensi di Universitas Sumatera Utara (USU).
Menurut Bobby Nasution, banjir tersebut disebabkan gorong-gorong yang sedikit mampet sehingga, saat ini sudah dilakukan pembongkaran gorong-gorong di area USU.
"Kita harus lihat dulu air yang dialirkan ke kolam retensi USU itu dari mana. Itu aliran airnya dari belakang.
Sementara kalau yang di depan USU itu masih banjir karena ada masalah di gorong-gorong. Saat ini petugas sudah diturunkan untuk melakukan pembongkaran,"jelasnya, Jumat (8/9/2024).
Untuk itu, kata Bobby ada dua Kolam retensi yang dibangun di area USU.
"Pertama kolam retensi USU yang sudah sel selesai. Kedua, kolam retensi Selayang yang masih dibangun. Tujuannya untuk mengurangi debit air," ucapnya.
Untuk diketahui, DPRD Medan menyoroti pembangunan kolam retensi Universitas Sumatera Utara (USU) yang sudah mulai difungsikan sejak beberapa hari lalu.
Pasalnya meski sudah mulai difungsikan, area jalan Dr Mansyur tetap masih terkena bajir. Padahal, fungsi kolam retensi itu, untuk mengatasi permasalahan banjir.
Wakil Ketua DPRD Medan Rajuddin Sagala mengatakan, sebenarnya hal yang wajar jika kolam retensi belum berfungsi seutuhnya. Sebab, penggunaannya masih baru.
Hanya saja, kata Rajuudin, pihak Dinas Sumber Daya Air Bina Marga Bina Konstruksi (SDABMBK) perlu mengecek ulang kolam retensi tersebut.
(cr5/tribun-medan.com)
| Pionir Midwest Rock dari Medan, Grass Park Hadir dengan Filosofi Taman Rumput dan Idealisme Genre |
|
|---|
| Sambil Menginang, Boru Ginting Memohon ke Presiden Usai Rumahnya Digusur Pemko Medan |
|
|---|
| Menag Nasaruddin Umar Klaim Solusi Prabowo untuk Palestina Diapresiasi Dunia |
|
|---|
| TAMPANG Pelaku Pembongkaran Rumah Pensiunan Dosen |
|
|---|
| Dari Medan ke Mancanegara: Otten Coffee Bawa Cita Rasa Lokal Melalui LazMall |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Wali-Kota-Medan-Bobby-Nasution-saat-diwawancarai-di-Taman-Cadika.jpg)