Berita Viral
SOSOK Brigjen TNI Joao Xavier Barreto Nunes Akan Bina Joni: Ada Terapi Bisa Tingkatkan Tinggi Badan
Komandan Korem 161/Wirasakti Kupang Brigjen TNI Joao Xavier Barreto Nunes bertemu dengan Joni di Makorem 161/Wirasakti, Kupang.
Penulis: AbdiTumanggor | Editor: AbdiTumanggor
Menurutnya, Joni hanya memiliki tinggi 155,8 cm, di bawah syarat minimal untuk mendaftar TNI. "Tidak memenuhi syarat dari aspek tinggi badan minimal 160 cm untuk daerah tertinggal," kata Kristomei.
Meski Joni diprioritaskan menjadi TNI lantaran mendapat atensi dari Presiden, Panglima TNI, hingga Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), ia menyebutkan bahwa Joni tetap wajib memenuhi persyaratan dasar yang bersifat mutlak.
"Yang bersangkutan mendapat penghargaan dari Panglima TNI dan Mendikbud. Namun demikian, piagam penghargaan tersebut tidak menyebutkan bahwa yang bersangkutan wajib diterima masuk TNI," ujarnya.
Namun, Kristomei memastikan, Joni masih bisa mengikuti tes tahun depan, sambil mempersiapkan diri memenuhi seluruuh persyaratan menjadi seorang prajurit TNI AD.
Sementara itu, Kepala Penerangan Komando Daerah Militer IX/Udayana Kolonel Infantri, Agung Udayana menuturkan, pihaknya akan memberikan kesempatan kedua untuk Joni melakukan tes.
"Iya benar, kemarin setelah kita dapat informsi itu, kita langsung laporkan ke Mabes AD, akhirnya diberikan kesempatan lagi untuk tes," ujar Agung, dilansir dari Kompas.com, Rabu (7/8/2024).
Diberitakan sebelumnya, Joni mengaku tidak lolos tes masuk TNI Angkatan Darat (AD) karena tinggi badannya kurang.
"Saya tidak lolos tes karena tinggi badan saya hanya 157 sentimeter," ungkapnya, Minggu (4/8/2024).
Padahal, Joni bercita-cita kuat untuk menjadi tentara. Bahkan, ia tinggal bersama salah satu anggota TNI di asrama Kompi Senapan B Yonif Raider 744 Satya Yudha Bakti.
Ia mengaku selalu rajin berolahraga dan hidup penuh disiplin.
Setelah lulus dari SMA Negeri 1 Atambua pada 2024, Joni langsung berangkat ke Kota Kupang untuk mengikuti seleksi Penerimaan Bintara TNI AD.
Namun, setelah mengikuti seleksi awal, ia dinyatakan tidak lulus.
Kendati demikian, Joni menegaskan akan terus mengejar mimpinya itu.
"Untuk saat ini persiapan fisik. Saya akan usahakan sebisa mungkin," imbuhnya.
Profil Joao Xavier Barreto Nunes.
Joao Xavier Barreto Nunes
Danrem 161/Wirasakti Kupang
Joni gagal masuk TNI
Danrem Bina Joni untuk Tes TNI
Yohanes Ande Kala
| VIRAL Guru Honorer Pilu Bongkar Slip Gaji Selama Ngajar, Cuma Dapat Rp66 Ribu Tiap Bulan |
|
|---|
| NASIB Pemulung di Bekasi Tewas Akibat Potong Peluru Tank yang Ditemukan, Polisi: Rencana Mau Dijual |
|
|---|
| MENKEU Purbaya Tegaskan Kenaikan Gaji PNS 2026 Tergantung Kualitas SDM Masing-Masing: Kita Nilai |
|
|---|
| USAI Syok Levi Selingkuhan Suaminya, Istri Sah AKBP Basuki Jadi Ikut Diperiksa Kematian Dosen Untag |
|
|---|
| PANTAS Hamzah Hamid Anggota DPRD Tolak Pengaspalan Depan Rumah, Ternyata Masih Mulus Baru Diperbaiki |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Danrem-dan-Joni.jpg)