Pemkab Samosir
Bupati Samosir Launching BUMDesma Marsada Tahi Kecamatan Pangururan
Bupati Samosir Vandiko Gultom telah meresmikan BUMDesma Marsada Tahi Kecamatan Pangururan, di Jalan Simanindo, Rabu (31/7/2024).
Penulis: Maurits Pardosi | Editor: Ilham Akbar
Salah satu skala prioritas penggunaan dana desa di Kabupaten Samosir adalah alokasi Dana Ketapang sebesar 20 persen, dimana dana ini masih dibelanjakan keluar daerah.
"Maka ini menjadi peluang yang sangat baik. Yang selama ini belanja keluar daerah, maka sekarang dana itu, bisa belanjakan di BUMDesma ini, sehingga perputaran ekonomi tetap di Samosir," kata Agust.
Kedepan, Agust berharap BUMDesma Marsada Tahi dapat semakin berkembang, dengan menambah unit usaha lainnya, dan tentunya dapat mengurangi pengangguran dengan menyerap tenaga kerja baru.
Anggota Komisi I DPRD Samosir Polten Simbolon berharap kehadiran BUMDesma Marsada Tahi dapat menggerakkan pemulihan ekonomi masyarakat pasca pandemi Covid-19.
"Dari sisi anggaran dan regulasi penyertaan modal, kami akan duduk bersama dengan eksekutif, dan ini akan menjadi salah satu skala prioritas kami," kata Polten Simbolon.
(cr3/tribun-medan.com)
Samosir
Pemerintah Kabupaten Samosir
Pemkab Samosir
Samosir Nan Indah
Bupati Samosir
Bupati Samosir Vandiko Gultom
BUMDesma Marsada Tahi
| Launching UHC Prioritas, Vandiko: Warga Samosir Berobat Gratis Cukup dengan KTP |
|
|---|
| Susun RKPD 2026, Pemkab Samosir Adakan Musrenbang Tingkat Kecamatan |
|
|---|
| Bupati Samosir Sambangi Dirjen Cipta Karya, Usulkan Sejumlah Kegiatan Prioritas |
|
|---|
| Gelar RKPD, Pemkab Samosir: Upaya Capai Visi Kabupaten |
|
|---|
| APBD 2025 Samosir Disahkan, Plt Bupati Martua Sitanggang Tandatangani Persetujuan Bersama |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Bupati-Samosir-Vandiko-Gultom-meresmikan-BUMDesma-1.jpg)