Kebakaran di Kelurahan Bantan

BREAKING NEWS: Tujuh Rumah Terbakar di Kelurahan Bantan, Kerugian Ditaksir Capai Rp 800 Juta

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Medan Yunus mengatakan terjadi kebakaran di Jalan Bersama Kelurahan Bantan Kecamatan Medan Tembung.

|
Penulis: Anisa Rahmadani | Editor: Randy P.F Hutagaol
Dokumentasi Damkar Medan
Sejumlah petugas pemadam kebakaran melakukan pendinginan di lokasi kejadian, Senin (8/7/2024). Akibat Kebakaran ini tujuh rumah terbakar dengan total kerugian ditaksir seharga Rp 800 juta. 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Medan Yunus mengatakan terjadi kebakaran di Jalan Bersama Kelurahan Bantan Kecamatan Medan Tembung, Senin (8/7/2024).

Menurut Yunus ada tujuh rumah yang terbakar. Kebakaran tersebut terjadi pada pukul 11.21 WIB.tujuh unit rumah hangus terbakar.

Dijelaskan Yunus, akibat kejadian ini enam mobil damkar diturunkan, dan api berhasil dipadamkan selama dua jam.

"Betul terjadi kebakaran. Tetapi api sudah berhasil dipadamkan pukul 13.00 WIB. Saat ini sedang dalam tahap pendinginan," ucapnya, Senin (8/7/2024).

Dikatakan Yunus, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini. Hanya saja ditaksir total kerugian yang dialami pemilik rumah sebesar Rp 800 juta.

"Yang terbakar itu enam rumah semi permanen dan satu rumah permanen. Tujuh rumah itu berisikan 7 KK dan 17 jiwa orang yang terdiri dari 11 laki-laki dan 6 perempuan. Semua selamat dan tidak ada yang terluka," ucapnya.

Untuk penyebab kebakaran, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan.

"Masih tahap penyelidikan," ucapnya.

Hingga saat ini, kata Yunus, pihaknya masih melakukan pendinginan di lokasi.

"Kita masih siaga di sana untuk pendinginan api dan pemantauan," ucapnya.

(cr5/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram, Twitter   dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved