Karo Terkini

GRATIS Makan Buah di Event Festival Bunga dan Buah Berastagi, Paling Ditunggu Wisatawan

Event Festival Bunga dan Buah ini juga menghadirkan acara menarik yang juga ditunggu-tunggu oleh masyarakat dan wisatawan yaitu adanya makan buah grat

Penulis: Muhammad Nasrul | Editor: Salomo Tarigan
TRIBUN MEDAN / NASRUL
Menparekraf RI Sandiaga Uno Kunjungi Festival Bunga dan Buah Karo 2024 

TRIBUN-MEDAN.COM, KARO - Pelaksanaan event Festival Bunga dan Buah Karo tahun 2024, masih berlangsung hingga Sabtu (6/7/2024) hari ini.

Di hari kedua tersisa ini, banyak acara-acara yang masih bisa dinikmati oleh wisatawan.

Seperti di hari kedua ini, wisatawan bisa menyaksikan perlombaan-perlombaan yang digelar di lokasi event yang berlangsung di Taman Mejuah-Juah Berastagi.

Seperti adanya perlombaan tari kreasi yang melibatkan puluhan peserta dari Kabupaten Karo maupun dari luar daerah.

"Untuk hari kedua ini banyak acara. Seperti tari kreasi yang diikuti oleh sanggar-sanggar yang menampilkan tarian dari berbagai daerah," ujar Kepala Dinas Pariwisata Munarta Ginting.

Tak hanya itu, dari pantauan di lokasi juga terdapat perlombaan lainnya seperti lomba merangkai bunga dan buah.

Peserta pawai kontingen dan lomba baju hias berjalan di areal Festival Bunga dan Buah Karo, di Jalan Veteran, Berastagi, tahun lalu.
Peserta pawai kontingen dan lomba baju hias berjalan di areal Festival Bunga dan Buah Karo, di Jalan Veteran, Berastagi, tahun lalu. (TRIBUN MEDAN/MUHAMMAD NASRUL)

Untuk perlombaan ini diikuti oleh sebanyak delapan peserta yang mengkreasikan idenya ke dalam bunga dan buah yang disusun dengan berbagai karya seni menarik.

Seperti namanya, event Festival Bunga dan Buah ini juga menghadirkan acara menarik yang juga ditunggu-tunggu oleh masyarakat dan wisatawan yaitu adanya makan buah gratis.

Panitia menyediakan berbagai buah khas dari Kabupaten Karo seperti jeruk, salak, buah naga, hingga beberapa buah lainnya.

Berkaitan dengan buah-buahan ini, panitia juga menyediakan flash sale untuk masyarakat yang ingin berbelanja buah-buahan.

Masyarakat bisa membeli buah terutama jeruk dengan harga menarik dimana satu kilogram hanya ditebus dengan harga Rp 2024 yang bisa dibeli menggunakan uang elektronik melalui aplikasi Q-RIS.

"Semua acara ini masih berlangsung dan berlaku sampai besok, masyarakat bisa ikut ke dalam flash sale," pungkasnya.

(mns/www.tribun-medan.com).

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter   dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan  

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved