TRIBUN WIKI

5 Jenis Durian Asal Indonesia yang Unggul dan Disukai, Ada Berwarna Merah, Bagaimana Rasanya?

Indonesia memiliki beragam jenis durian yang memiliki kualitas unggul, dengan rasa yang nikmat. Ada juga yang dagingnya berwarna merah

Editor: Array A Argus
goodnewsfromIndonesia
Durian merah Banyuwangi 

TRIBUN.COM,MEDAN- Durian merupakan satu jenis buah yang banyak digemari masyarakat di Indonesia.

Durian dikenal dengan aroma khas dan rasanya yang manis dan lembut.

Sensasi unik dari daging durian yang lembut membuatnya berbeda dari buah lainnya.

Kelezatan durian terletak pada kombinasi rasa manis, legit, juga ada yang sedikit kelat.

Baca juga: Durian Vulkanik Thailand yang Harganya Tembus Rp 65 Juta, Apa Sih Keunggulannya?

Buah tropis yang sering disebut dengan “King of Fruit” ini bisa kita jumpain di negera-negara dengan iklim tropis, salah satunya negera Indonesia.

Di Indonesia ada banyak jenis durian unggul dengan ciri dan rasa yang berbeda-beda.

Dilansir dari beberapa sumber, ada lima jenis durian lokal yang unggul dan populer di Indonesia.

1. Durian Bawor

Durian yang berasal dari Banyumas ini sekilas mirip dengan durian montong, maka tak heran jika durian ini sering dijuluki “durian montong Banyumas”.

Ciri khas durian bawor terletak pada dagingnya.

Daging durian bawor berwarna kekuningan dengan biji yang kecil dengan rasa yang lumayan pahit, hampir menyerupai durian petruk.

Baca juga: Benarkan Makan Durian Sambil Minum Soda Bisa Memicu Kematian? Ini Penjelasan Dokter

2. Durian Petruk

Durian petruk dengan nama latin Durio Zibethinus Kultivar adalah durian yang  berasal dari Jepara, Jawa Tengah.

Keunggulan durian petruk yaitu rasanya yang enak dan produktivitasnya tinggi.

Namun, tanaman durian petruk perlu perawatan ekstra karena mudah terserang hama dan penyakit.

Meskipun durian lokal, soal rasa durian petruk tidak kalah enak dari durian jenis lain.

Baca juga: Festival Durian Berakhir Ricuh, Warga Pekalongan Terinjak-injak hingga Berakhir Nahas

Daging buah durian petruk umumnya berwarna kuning, berserat dan lebih lembek.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved