Asahan Terkini
Pria di Asahan Lempari Rumah Warga Dini Hari, Diduga Pelaku Mabuk
Aksi seorang pria melempari rumah warga di Jalan Bangau, Kecamatan Kisaran Timur, Kabupaten Asahan membuat warga resah.
Penulis: Alif Al Qadri Harahap | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, KISARAN - Aksi seorang pria melempari rumah warga di Jalan Bangau, Kecamatan Kisaran Timur, Kabupaten Asahan membuat warga resah.
Diduga mabuk, satu orang pria yang belum diketahui identitasnya terekam kamera pengawas CCTV melempari rumah warga dengan batu.
Akibatnya, kaca dan pintu rumah warga pecah dan menyisahkan bebatuan yang diduga digunakan pelaku dalam aksinya.
Pemilik rumah, Indra mengaku sudah melaporkan kejadian ini ke Polsek Kota Kisaran Timur.
"Kejadian itu tadi subuh. Kami mendengar ada suara kaca pecah. Kemudian, ada suara beberapa lemparan. Saya tidak berani keluar karena khawatir ada apa-apa," kaya Indra, Kamis (27/6/2024).
Lanjutnya, setelah melihat rekaman CCTV, baru diketahui pelaku merupakan seorang pria yang diduga sedang mabuk.
"Kayanya mabuk. Ada lebih dari setengah jam dia melempari rumah kami, diambilnya batu dari jalan, dilemparnya lagi," katanya.
Ia berharap, pelaku dapat diringkus oleh petugas. Sebab, dalam kejadian ini anak dan istri korban mengaku trauma dan takut akan keselamatannya.
Sementara, dalam rekaman CCTV yang diterima tribun-medan.com, terlihat pria tengah asik melempari rumah korban dengan menggunakan batu.
Tidak hanya jendela, pintu dan lantai rumah korban pecah akibat lemparan tersebut.
(cr2/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| PPPK asal Tanjungbalai Nikahi Sang Kekasih saat Hari Pelantikan |
|
|---|
| Sosok Ibu yang Buang Mayat di Aek Ledong, Wanita Muda Lahiran Sendiri |
|
|---|
| Terungkap Sosok Ibu yang Buang Mayat Bayinya di Aek Ledong, Wanita Muda Lahiran Sendiri |
|
|---|
| Pria yang Jadi Tersangka karena Tikam Pelaku Pengeroyokan di Asahan Kini Berdamai dengan Korban |
|
|---|
| Bea Cukai Teluk Nibung Musnahkan 1,7 Juta Batang Rokok Ilegal dan Barang Selundupan Senilai Rp1,1 M |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Seorang-pria-bertelanjang-dada-melempari-rumah-warga-di-Jalan-Banga.jpg)