ASEAN Cup U16

HASIL ASEAN Cup U16, Timnas Indonesia ke Semifinal Usai Pesta 6 Gol

Hasil ASEAN Cup, Timnas U-16 Indonesia mengalahkan timnas U-16 Laos dengan skor 6-1 dalam laga

Penulis: Dedy Kurniawan | Editor: Dedy Kurniawan
Tribunnews
Hasil ASEAN Cup 2024. 

Tribun-Medan.com - Hasil ASEAN Cup, Timnas U-16 Indonesia mengalahkan timnas U-16 Laos dengan skor 6-1 dalam laga penyisihan Grup A ASEAN Cup U-16 2024, Kamis (27/6/2024).

Penampilan impresif, Timnas U-16 Indonesia unggul 4-1 di babak pertama.

Awalnya, Dua gol dicetak dari titik penalti dari kedua tim.

Selanjutnya Fabio Azkairawan jadi sosok krusial yang membuat tiga gol tercipta untuk Indonesia.

Baca juga: HASIL ASEAN Cup U16 - Timnas U16 Indonesia Pesta Gol 6-1 Atas Laos, Garuda Muda Lolos Semifinal

Baca juga: Tampang Pria dan Wanita Penipu Modus Like YouTube, Rugikan Korban Sampai Rp 806 Juta

Hampir semua gol berasal dari proses sundulan yang dimanfaatkan oleh Josh Holong Putu Panji.

Indonesia langsung memberikan dominasi sejak awal babak kedua dimulai.

Dua gol Josh Holong dan Mierza Firjatullah menggenapkan skor menjadi 6-1.

Indonesia lolos ke babak semifinal dengan status juara grup A.

Selebrasi pesepak bola Timnas Indonesia, Tristan Raissa Ibrahim dalam pertandingan Timnas Indonesia vs Laos pada ajang ASEAN U-16 (Piala AFF) Boys Championship 2024 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (27/6/2024) malam. TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina
Selebrasi pesepak bola Timnas Indonesia, Tristan Raissa Ibrahim dalam pertandingan Timnas Indonesia vs Laos pada ajang ASEAN U-16 (Piala AFF) Boys Championship 2024 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (27/6/2024) malam. TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina (Tribunnews)

Jalannya pertandingan

Pada menit ke-51 Indonesia bisa mencetak gol lewat Muhammad Zahaby tapi posisi Tristan Raissa sudah dianggap offside.

Indonesia menambah gol pada menit ke-60.

Josh Holong memanfaatkan umpan dari Daniel Afrido.


Eksekusi keras Josh langsung menghujam gawang Laos.

Hingga menit ke-73 tidak ada gol tercipta dari kedua tim.

Mierza Firjatullah memberikan gol untuk Indonesia pada menit ke-80.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved