ASEAN Cup U16
HASIL Drawing ASEAN Cup U-16 2024 - Timnas U-16 Indonesia Segrup dengan Singapura
Berdasarkan hasil undian, timnas U-16 Indonesia asuhan Nova Arianto menempati Grup A ASEAN Cup U-16 2024 bersama Laos, Filipina, dan Singapura.
TRIBUN-MEDAN.com - Hasil drawing ASEAN Cup U-16 2024, Timnas U-16 Indonesia tergabung Grup A terhindar dari lawan yang berat.
Drawing ASEAN Cup U-16 2024 digelar di Studio Emtek, Senayan, Jakarta Pusat, pada Kamis (30/5/2024).
Berdasarkan hasil undian, timnas U-16 Indonesia asuhan Nova Arianto menempati Grup A ASEAN Cup U-16 2024 bersama Laos, Filipina, dan Singapura.
Sementara Grup B dihuni Vietnam, Myanmar, Kamboja, dan Brunei Darussalam.
Untuk Grup C diisi Thailand, Malaysia, Timor Leste, dan Australia.
Baca juga: BERITA Timnas Indonesia: Shin Tae-yong Buka Peluang Turunkan Tim B di ASEAN Cup, Perlu Diskusi
Rencananya, ASEAN Cup U-16 2024 mulai bergulir pada 21 Juni hingga 4 Juli mendatang.
Dua venue yang menggelar ASEAN Cup U-16 2024 adalah Stadion Manahan dan Stadion Sriwedari.
Kedua venue itu terletak di Solo, Jawa Tengah.
Di ASEAN Cup U-16, timnas U-16 Indonesia berstatus juara bertahan.
Kala itu, ASEAN Cup U-16 masih bernama Piala AFF U-16.
Timnas U-16 Indonesia besutan Bima Sakti mampu mengalahkan Vietnam dengan skor 1-0 di partai final Piala AFF U-16 2022.
Baca juga: TIMNAS Indonesia Segrup dengan Vietnam Lagi di ASEAN Cup 2024, Media Lokal Sebut Grup Maut
Berikut hasil drawing ASEAN Cup U-16 2024
Grup A
Timnas U-16 Indonesia
Laos
Filipina
Singapura
Grup B
Vietnam
Myanmar
Kamboja
Brunei Darussalam
Grup C
Thailand
Malaysia
Timor Leste
Australia
(tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram, Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Asean-championship-cup-u16.jpg)