Pilkada Sumut 2024

BERITA Pilkada Sumut Terkini: Bupati Asahan Surya Siap Jadi Cawagub Dampingi Bobby Nasution

Partai Golkar secara resmi memberikan dukungan kepada Bobby Nasution sebagai calon Gubernur Sumatera Utara yang akan didukung pada Pilkada mendatang.

Tribunnews.com
Pilkada Serentak 2024 

TRIBUN-MEDAN.com, KISARAN - Ketua Umum partai Golongan Karya Airlangga Hartanto menyebut nama H Surya B.Sc yang akan mendampingi Bobby Nasution di pemilihan Gubernur Sumut 2024 mendatang. 

Nama Surya disebut Ketum Golkar itu setelah salah satu wartawan mempertanyakan siapa yang layak mendampingi mantu Presiden Jokowi di Pilgub Sumut. 

Menurut Airlangga, Surya merupakan salah satu kader terbaik Golkar di Sumatera Utara.

Menanggapi hal tersebut, Surya mengaku siap maju mendampingi Bobby. 

Bupati Asahan, H Surya B. Sc disebut-sebut dampingi Bobby Nasution
Bupati Asahan, H Surya B. Sc disebut-sebut dampingi Bobby Nasution di Pilgub Sumut 2024. Surya mengaku siap bila diminta oleh Ketua Umum Golkar, Kamis (27/6/2024).

"Sepertinya, kalau sebagai kader, saya siap perintah partai. Itu semua tergantung dengan yang mau dipasangkan, bapak wali kota Medan, Bobby Nasution," kata Surya, Kamis (27/6/2024). 

Meskipun belum ada dihubungi oleh Ketum Golkar tersebut, namun Surya mengaku tetap siap apabila ditunjuk sebagai wakil Gubernur Sumut. 

Bobby Nasution
Bobby Nasution (TRIBUN MEDAN/ANISA)

"Saya yakin, bapak Ketum Golkar punya mata dan telinganya di daerah. Seperti disini ada ketua Golkar, dan di nasional ada tokoh Ahmad Doly Kurnia Tanjung. Saya yakin, bapak Ketum Golkar itu menyampaikan tanpa ada pertimbangan-petimbangan," katanya. 

Ia meyakini, Airlangga melihat rekam jejak dan jam terbang Surya selama menjadi kader Golkar. 

"Karena dari tahun 1977 saya sudah berorganisasi di partai golkar, sampai saat ini saya tidak pernah ganti baju, baju saya dari dulu sampai sekarang tetap kuning. Bahkan saya tidak pernah gantung baju," pungkasnya. 

 

Partai Golkar secara resmi memberikan dukungan kepada Bobby Nasution sebagai calon Gubernur Sumatera Utara yang akan didukung pada Pilkada mendatang. 

Golkar memilih Bobby Nasution ketimbang Ketua DPD Golkar Sumut Musa Rajekshah atau Ijeck yang sama sama mendapatkan surat tugas sebagai calon Gubernur Sumut. 

Penyerahan rekomendasi itu disampaikan ketua umum Golkar Airlangga Hartarto di Jakarta. 

Tampak Ijeck yang menjabat Ketua DPD Golkar hadir dalam penyerahan rekomendasi kepada Bobby Nasution

Ketua Dewan Pakar Golkar Sumut Rustam Effendy Nainggolan membenarkan hal itu. 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved