Pilkada 2024

Gerindra akan Umumkan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan di Pilkada pada Akhir Juli

DPC Partai Gerindra Medan masih melakukan pemilihan sejumlah nama untuk diusulkan sebagai Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan di Pilkada Medan.

|
Penulis: Anisa Rahmadani | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN MEDAN/HO
Ketua DPC Gerindra Medan Ihwan Ritonga mengatakan akan umumkan calon wali kota dan wakil wali kota Medan yang diusung pihaknya pada Pilkada 2024 pada akhir Juli 2024 mendatang. Saat ini pihaknya masih proses pemilihan sejumlah nama-nama yang akan di usung, Selasa (17/6/2024). 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - DPC Partai Gerindra Medan masih melakukan pemilihan sejumlah nama untuk diusulkan sebagai Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan di Pilkada Medan 2024.

Hal itu dilakukan karena pihaknya sudah melakukan penjaringan pendaftaran.

Menurut Ketua DPC Partai Gerindra Medan, Ihwan Ritonga menilai hal yang wajar bila saat ini belum ada nama yang paling berpotensi untuk maju sebagai Calon Wali Kota Medan. Pasalnya, semua sosok masih memiliki potensi yang sama untuk diusung.

"Gerindra lagi tahap seleksi dengan nama-nama yang sudah masuk ke kita. Pastinya Gerindra punya cara dan mekanisme sendiri. Semua punya kesempatan yang sama, jadi wajar saja kalau belum ada sosok yang terlalu 'menonjol' di Pilkada Medan tahun ini," kata Ihwan, Selasa (17/6/2024).

Wakil Ketua DPRD Kota Medan itu mengtakan Partai Gerindra pastinya akan memilih dan memprioritaskan kader terbaiknya untuk maju sebagai Calon Wali Kota Medan di Pilkada Medan 2024.

"Untuk itu kita sedang menunggu perintah dan arahan siapa kader Partai Gerindra yang ditugaskan atau ditunjuk oleh DPP (sebagai Calon Wali Kota Medan)," ujarnya.

Ihwan mengatakan, penunjukan oleh DPP Partai Gerindra tersebut tidak akan lama lagi. Kemungkinan besar, DPP Partai Gerindra akan menugaskan salah satu kadernya untuk maju sebagai Calon Wali Kota Medan paling lambat di akhir bulan Juli 2024.

"InsyaAllah dalam akhir bulan Juli nanti sudah kelihatan siapa kader Partai Gerindra yang ditugaskan oleh DPP untuk menjadi Calon Wali Kota Medan. Kita yakin DPP akan menunjuk kader, karena itu yang berkali-kali disampaikan Bapak Ketua Umum (Prabowo Subianto) dan Bapak Ketua Harian DPP Gerindra (Sufmi Dasco Ahmad)," katanya.

Terkait survei elektabilitas, Ihwan mengatakan bahwa saat ini DPC Partai Gerindra tengah melakukan survei internal. Bahkan dalam waktu dekat, hasil survei tersebut sudah dapat terlihat.

"Survei sedang kita lakukan, dalam dua minggu ini sudah selesai surveinya. Kita tunggu saja hasilnya," jelasnya.

Diketahui,pilkada serentak 2024 tinggal lima bulan lagi, namun Pilkada Kota Medan tahun ini belum juga memunculkan sosok-sosok yang diyakini akan menjadi kandidat terkuat sebagai Calon Wali Kota Medan.

Hal ini tentu berbeda jauh dengan Pilkada Sumut 2024 yang telah mengerucut ke dua nama, yakni mantan Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi dan Wali Kota Medan, Bobby Nasution.

(Cr5/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter   dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan  

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved