Berita Seleb
Beruntungnya Anak Yusuf Mansur, Wirda Mansur Dapat Undangan Haji dari Raja Salman: Alhamdulillah
Wirda Mansur berencana berangkat memenuhi undangan itu pada tahun ini kala usianya masih 23 tahun.
TRIBUN-MEDAN.com - Wirda Mansur putri Yusuf Mansur begitu gembira lantaran mendapat undangan untuk melaksanakan ibadah haji dari Raja Salman di Arab Saudi.
Wirda Mansur berencana berangkat memenuhi undangan itu pada tahun ini kala usianya masih 23 tahun.
Menurut putri Yusuf Mansur tersebut, undangan untuk berhaji ini merupakan rezeki yang luar biasa baginya.
"Perasaannya pasti haru luar biasa. Karena alhamdulillah, ternyata aku di usia muda banget dikasih sama Allah rezeki yang luar biasa, bisa berangkat haji," ungkap Wirda Mansyur di kawasan Cipondoh Tangerang, belum lama ini.
"Masya Allah dikasih kesempatan berangkat haji bahkan belum berusia 24 tahun," beber Wirda.
"Jadi pasti rasanya, haru alhamdulillah, seneng nggak bisa diungkapin dengan kata-kata," ucapnya.
Wirda Mansyur menuturkan tak ada persiapan khusus, selain mempersiapkan diri untuk fokus beribadah di tanah suci nantinya.
"Persiapannya niat baik, enggak mikir macam-macam, enggak mikir aneh-aneh,"
"Wah banyak waktu khusyuk' di sana buat doa. Mikirnya ke sana aja," terang Wirda.
Lantas apa penyebab Wirda bisa mendapat undangan tersebut?
Sang ayah hanya menjelaskan, bahwa Wirda hanya mendapat undangan dari Raja Salma dan Putra Mahkota MBS seperti dirinya.
"Kak Winda ini tamunya Raja Salman dan putra mahkota MBS seperti saya tahun kemarin," ucap Ustaz Yusuf Mansur.
Nantinya saat di tanah suci, Wirda akan bertugas menyampaikan perjalanan haji dan layanan dari kerajaan Arab Saudi seperti apa.
Profil Wirda Mansur
Pemilik nama Wirda Salamah Ulya Mansur lahir pada 29 November 1999.
Wirda Mansur
Yusuf Mansur
Raja Salman
haji
Tribun-medan.com
Berita seleb
Wirda Mansur Dapat Undangan Haji
| INARA Rusli Diisukan Selingkuh dengan Suami Orang, Brand Hijab Langsung Klarifikasi:Tak Sesuai Agama |
|
|---|
| VIRAL Curhatan Penyanyi Ghea Indrawari Kelaparan Saat Konser, Ngaku Belum Makan dari Siang |
|
|---|
| NASIB Inara Rusli Usai Dituding Pelakor, Kini Dipolisikan Influencer Wardatina, Bawa Bukti CCTV |
|
|---|
| Awal Mula Inara Rusli Dituduh Selingkuh dengan Suami Orang, Istri Sah Beberkan Bukti: Ada CCTV |
|
|---|
| Bocor Isi Chat Inara Rusli dengan Istri Saha Insanul Jihadi, Eks Istri Virgoun Dilaporkan ke Polisi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Wirda-Mansur-bagi-bagi-uang.jpg)