Kualifikasi Piala Dunia 2026

23 Daftar Pemain Timnas Indonesia vs Filipina, 1 Nama Tidak Dicoret Shin Tae-yong

Persiapan duel kualifikasi Piala Dunia 2026, Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong tidak

Penulis: Dedy Kurniawan | Editor: Dedy Kurniawan
Tribunnews
Skuat Timnas Indonesia melawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion GBK 

Tribun-Medan.com - Persiapan duel kualifikasi Piala Dunia 2026, Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong tidak akan mencoret salah satu pemain untuk menghadapi Filipina.

Juru taktik asal Korea Selatan itu sudah mempunyai 23 pemain untuk melawan Filipina.

Kesempatan kali ini, Timnas Indonesia dijadwalkan akan menjamu Filipina pada laga terakhir Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/6/2024).

Tim Merah Putih diwajibkan meraih tiga poin demi mendapatkan satu tiket ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca juga: Bawa Sabu di Jalan Merdeka, Residivis Asal Medan Ditangkap Polres Pematangsiantar

Baca juga: NASIB Ibu Muda Baju Oranye yang Cabuli Anaknya Demi Uang Jadi Tersangka, Kejiwaannya Diperiksa


Jelang pertandingan melawan Filipina, Shin Tae-yong masih mempunyai 24 pemain.

Namun, untuk melawan Filipina, Shin Tae-yong harus mendaftarkan 23 pemain.

Tentu saja harus ada satu nama pemain yang wajib dicoret Shin Tae-yong.

Baca juga: 8 Pelaku Geng Motor Ditangkap Satreskrim Polres Binjai, Sempat Serang Korban Secara Tiba-tiba

Baca juga: KPUD Samosir Diminta Gelar Pemungutan Suara Ulang, Kader Perindo Rismawati Simarmata: Terima Kasih

Nah, dalam laga nanti Shin Tae-yong tidak akan mencoret satu pemain karena Jordi Amat mendapatkan kartu merah.

Kartu merah yang diterima Jordi Amat dirasakan saat timnas Indonesia kalah 0-2 dari Irak pada laga kelima Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di SUGBK, Kamis (6/6/2024).

Jordi Amat harus absen dalam dua pertandingan ke depan termasuk melawan Filipina.

Baca juga: LINK Live Streaming Portugal Vs Kroasia Jam 23.45 WIB, Pemanasan Cristiano Cs Jelang EURO 2024

Sebelumnya saat melawan Irak, Shin Tae-yong tidak memasukan Calvin Verdonk.


Pasalnya saat itu proses naturalisasi Calvin Verdonk belum selesai dan tidak bisa didaftarkan untuk melawan Irak.

Kini proses naturalisasi bek berposisi kiri itu sudah selesai.

Calvin Verdonk pun bisa membela timnas Indonesia melawan Filipina.

Baca juga: PSU akan Digelar di Samosir Setelah Putusan MK, Begini Tanggapan Ketua Bawaslu

Nama-nama pemain baru seperti Malik Risaldi dipastikan akan tetap masuk ke dalam skuad melawan Filipina.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved