Liga Inggris

Aslinya Bukan Arne Slot, Calon Pelatih yang Disiapkan Jurgen Klopp Gagal Tukangi Liverpool

Sebelum memutuskan undur diri, Juergen Klopp sebenarnya sempat punya calon pengganti

Editor: Dedy Kurniawan
Twitter/Fabrizio Romano
Eks Pelatih Feyenoord, Arne Slot bakal menjadi pengganti Juergen Klopp di Liverpool 

Pria asal Belanda tersebut mengaku hanya ingin melanjutkan proyek di Liverpool jika bersama dengan Klopp.

Apabila Klopp memutuskan pergi, maka Lijnders juga akan meninggalkan Liverpool.

Selain itu, Lijnders juga ingin memulai pengalaman baru sebagai pelatih kepala di klub lain.

"Jurgen bertanya kepada saya tentang hal itu beberapa kali dalam beberapa tahun terakhir," ucap Lijnders.

"Musim sebelumnya saya mendapat pertanyaan itu dari Jurgen dan dua kali pada musim ini, tetapi setiap kali saya mengatakan 'tidak'."

"Alasan pertama adalah saya benar-benar merasa bahwa ini adalah proyek 'kami'. Jurgen memimpinnya dan saya benar-benar merasa kami harus mengakhiri proyek ini bersama-sama."

"Kedua, saya telah berada di Liverpool selama hampir 10 tahun."

Baca juga: Nasib 76 Kades Deli Serdang setelah Masa Jabatan Habis di Februari, Masih Digantung

"Saya siap untuk pengalaman baru, orang-orang baru, staf saya sendiri, para pemain saya sendiri. Saya memberikan semua yang saya miliki untuk grup ini."

"Saya pikir tim akan terus melanjutkan cara yang sama jika saya bertahan di sini. Saya merasa bahwa tim juga membutuhkan sesuatu yang baru," lanjut eks pelatih NEC Nijmegen itu.

Lijnders juga mengaku sempat berbincang langsung dengan Presiden FSG, Mike Gordon.

Ia menyebut bahwa Gordon mau memahami kondisinya dan memberikan kesempatan kepada Lijnders untuk mencoba pengalaman baru.

"Namun, saya tidak pernah tahu 100 persen apa tanggapan saya jika (presiden FSG) Mike Gordon menelepon saya. Anda mengatakan 'tidak, tidak, tidak' tetapi kemudian..." kata Lijnders melanjutkan.

"Mike berkata, 'Pep, kami benar-benar mempertimbangkan Anda, tetapi saya pikir itu adil bagi Anda bahwa kami tidak menempatkan Anda setelah Jurgen'."


"Mike adalah orang yang baik. Dia juga tahu. Saya telah menjelaskan ambisi saya. Itu yang terbaik untuk masa depan," imbuhnya.

Lijnders akhirnya memutuskan untuk berlabuh ke RB Salzburg sebagai pelatih baru mereka pada musim 2024-2025.

 

(*/Tribun-Medan.com) 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved