Berita Seleb

CURHAT Sule 2 Tahun Sepi Job Gara-gara Ogah Di-roasting Komika: TV Enggak Mau Pakai Saya Lagi

Komedian Entis Sutisna alias Sule kini memang sudah jarang muncul di TV lagi. Ternyata hal ini pun diakui ayah penyanyi Rizky Febian ini.

Editor: Liska Rahayu
IST
CURHAT Sule 2 Tahun Sepi Job Gara-gara Ogah Di-roasting Komika: TV Enggak Mau Pakai Saya Lagi 

TRIBUN-MEDAN.com - Komedian Entis Sutisna alias Sule kini memang sudah jarang muncul di TV lagi.

Ternyata hal ini pun diakui ayah penyanyi Rizky Febian ini.

Sule mengakui jika dirinya sepi job selama 2 tahun terakhir. 

Sepi job itu disebabkan karena dirinya menolak di-roasting oleh salah satu komika.

Imbas menolak di-roasting tersebut, Sule mendapat berbagai hujatan dan opini miring tentang dirinya. 

Hal ini membuat publik menganggap Sule sebagai pelawak yang arogan.

Bahkan ayah Rizky Febian itu harus merasakan dampaknya, banyak pihak yang ogah mempekerjakannya sebagai pelawak.

Sule pun harus memutar otak untuk mendapatkan pemasukan.

“Dengan adanya opini-opini yang tidak bagus, 

Nah setelah ramai-ramai soal roasting itu saya langsung sepi tuh job, sampai dua tahun sepi job, enggak ada calling job selama dua tahun,” ucap Sule kepada Denny Chandra, dikutip dari kanal YouTube PaSKITV, Rabu (22/5/2024).

Sule dituduh tak laku lagi
Sule dituduh tak laku lagi (IST)

Sadar dua tahun tak ada pemasukan, Sule mengaku, membiayai kehidupan dirinya dan keluarga dengan mengandalkan uang dari rumah kontrakan dan hasil kebun buah yang ia miliki.

“Ya selama itu saya ngandelin kontrakan dan kebun dukuh, kan saya berkebun juga,” ucap Sule.

Sule pun menyadari, opini buruk yang ditujukan kepadanya telah memengaruhi tawaran job yang datang kepadanya.

Dari sini, Sule berpikir bagaimana tetap bisa eksis sebagai pelawak hingga akhirnya membuat konten sendiri tanpa harus menunggu job dari televisi dan lainnya.

“Dan itu ternyata berpengaruh dengan adanya opini saya gimana-gimana, TV itu enggak mau makai lagi saya, akhirnya mikir gimana bikin wadah sendiri,” ucap Sule.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved