Pilgub Sumut 2024

Bobby Nasution Gerilya di Jakarta, 3 Parpol Langsung Nyatakan Dukung Menantu Jokowi di Pilgub Sumut

Sehari setelah resmi jadi kader Partai Gerindra, Bobby Nasution langsung gerilya ke elite parpol di Jakarta untuk berburu tiket sebagai calon gubernur

Penulis: Anugrah Nasution | Editor: Juang Naibaho
TRIBUN MEDAN/DANIL SIREGAR
Ketua DPD Gerindra Sumut Gus Irawan Pasaribu (dua kiri) menyerahkan kartu tanda anggota (KTA) Gerindra kepada Wali Kota Medan Bobby Afif Nasution (tengah) di DPD Gerindra Sumut, Jalan Sudirman, Medan. Senin (20/5/2024). Bobby Nasution resmi menjadi kader Gerindra dan juga menyatakan akan maju sebagai Gubernur Sumut pada Pilkada 2024. 

Dengan demikian, kata Muzani, terbuka lebar Partai Gerindra mengusung Bobby Nasution pada Pilkada November 2024 mendatang.

Namun, publik diminta menunggu keputusan resmi Partai Gerindra terkait Pilgub Sumut.

"Artinya, terbuka beliau untuk kita majukan menjadi calon gubernur di Sumatera Utara dari Partai Gerindra. Karena kan Mas Bobby sudah masuk sebagai bagian dari keluarga besar Partai Gerindra," ucapnya.

Ia pun membenarkan adanya pertemuan yang dilakukan Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad dengan Bobby Nasution pada Selasa (21/5/2024) malam.

Hal itu diketahui dari foto yang beredar di kalangan wartawan. Dalam foto tersebut, keduanya terlihat mengenakan pakaian santai.

Bobby terlihat memakai baju berwarna abu-abu dan tersenyum di dalam foto tersebut. Sementara Dasco terlihat memakai baju berwarna putih dan berkacamata.

"Dan yang dilakukan Pak Dasco tadi malam adalah bagian dari proses itu (dukungan di Pilgub Sumut)," ujarnya.

Adapun, Bobby resmi menjadi kader Partai Gerindra pada Senin (20/5/2024) ketika mendaftar sebagai bakal calon Gubernur Sumut.

Bobby juga telah menerima kartu tanda anggota (KTA) Partai Gerindra di kantor Gerindra, Jalan Sudirman, Kota Medan. KTA diberikan oleh Ketua DPD Gerindra Sumut, Gus Irawan Pasaribu.

Ahmad Muzani mengatakan, keputusan bergabungnya Bobby menjadi kader Gerindra merupakan kabar yang ditunggu-tunggu. Partai berlambang kepala burung Garuda itu sudah berharap sejak lama.

"Yang disampaikan tentang masuknya Bobby Nasution sebagai kader Gerindra, tentu saja ini kabar yang kita tunggu-tunggu, kabar yang selama ini kita harap-harap," kata Muzani.

Karenanya, Wakil Ketua MPR RI itu menyampaikan partainya sudah terbuka untuk mengusung Bobby sebagai calon gubernur Sumut. Sebab, Bobby sudah bagian dari keluarga Gerindra.

"Artinya, terbuka beliau untuk kita majukan menjadi calon gubernur di Sumatera Utara dari Partai Gerindra. Karena kan mas Bobby sudah masuk sebagai bagian dari keluarga besar Partai Gerindra," ujarnya.

Bertemu Elite Demokrat

Pada kesempatan terpisah, Bobby juga terlihat akrab dengan petinggi DPP Partai Demokrat.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved