Tewas Ditabrak Innova di Medan Denai

BREAKING NEWS: Wanita Pengendara Motor Listrik Tewas Diduga Terserempet Kijang Innova di Medan Denai

Kecelakaan maut terjadi di ruas Jalan Denai, Kecamatan Medan Denai, pada Selasa (14/5/2024). Berikut kronologinya.

TRIBUN MEDAN/ALFIANSYAH
Suasana di Jalan Denai, Kecamatan Medan Denai, lokasi tewasnya seorang wanita pengendara motor listrik, Selasa (14/5/2024). 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Kecelakaan maut terjadi di ruas Jalan Denai, Kecamatan Medan Denai, pada Selasa (14/5/2024).

Akibat dari kecelakaan ini, seorang wanita pengendara motor listrik tewas di tempat.

Menurut Roni, salah seorang saksi mata, kejadian kecelakaan itu terjadi, sekira pukul 10.00 WIB.

Awalnya, sepeda listrik tersebut melaju dari arah Jalan Datuk Kabu, menuju ke Jalan AR Hakim, Kota Medan.

"Ibu itu dari arah Jalan Datuk Kabu, boncengan sama anaknya," kata Roni kepada Tribun-medan, Selasa (14/5/2024).

Katanya, di saat bersamaan dari arah yang sama melaju satu unit mobil kijang Innova dan diduga menyerempet motor listrik korban.

"Informasinya begitu, jadi ibu ini terserempet dari arah samping mobil," sebutnya.

Dia mengatakan, setelah itu sepeda listrik yang dikemudikan oleh wanita itu pun langsung terjatuh.

"Langsung jatuh, kabarnya langsung meninggal di tempat. Anaknya yang dibonceng nggak kenapa-kenapa," bebernya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan, usai kejadian korban pun langsung dievakuasi. Sementara, pemilik mobil juga turut diamankan oleh polisi.

"Sudah dibawa ke rumah sakit korbannya, mobil itu di bawa ke kantor polisi," ujarnya.

Amatan Tribun-medan, di lokasi kejadian tampak ceceran darah korban dan telah ditutupi dengan pasir.

Saat ini, mobil kijang Innova berserta sopirnya sedang berada di pos lantas Polsek Medan Area.

(cr11/Tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter   dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved