Berita Viral
Ustaz Abdul Somad Masuk Bursa Cagub Riau, Elektabilitas Kalahkan Politikus Kondang, Ramai Menolak
Ustaz Abdul Somad masuk dalam radar kontestasi Pemilihan Gubernur Riau. Bahkan berdasarkan survei Abdul Somad alias UAS meraih tertinggi di bursa Calo
TRIBUN-MEDAN.com - Ustaz Abdul Somad masuk dalam radar kontestasi Pemilihan Gubernur Riau. Bahkan berdasarkan survei Abdul Somad alias UAS meraih tertinggi di bursa Calon Gubernur Riau.
Kemunculan nama Abdul Somad mendapatkan dukungan dari warganet.
Diketahui, Pilkada Serentak 2024 termasuk Pilgub Riau 2024 akan digelar pada 27 November 2024.
Kemunculan UAS di bursa Cagub Riau terlihat dalam jajak pendapat yang dilakukan Independen Survei Indonesia.
Hasil survei yang diunggahnya lewat status instagramnya pada Jumat (26/4/2024) itu menempatkan UAS di urutan pertama Calon Gubernur Riau dalam Pilkada Riau 2024.
UAS memperoleh suara sebesar 10,07 persen mengungguli sejumlah tokoh politik.
Di antaranya Bupati Kuansing Suhardiman Amby memperoleh suara sebesar 9,54 persen, Gubernur Riau periode 2019–2023 Syamsuar memperoleh suara sebesar 9,03 persen, Ketua PKB Riau Abdul Wahid memperoleh suara sebesar 8,75 persen, Anggota DPR RI Fraksi Demokrat Achmad memperoleh suara sebesar 6,78 persen.
Selanjutnya, Mantan Bupati Pelalawan periode 2011-2021 M Haris memperoleh suara sebesar 6,34 persen, Pj Gubernur Riau SF Hariyanto memperoleh suara sebesar 5,33 persen, Bupati Sik Alfedri memperoleh suara sebesar 5,16 persen, Mantan Bupati Pelalawan periode 2021-2024 Zukri Misran memperoleh suara sebesar 4,87 persen.
Kemudian Ketua DPRD Provinsi Riau Septina Primawati memperoleh suara sebesar 4,04 persen, Pj Gubernur Riau Edy Natar Nasution memperoleh suara sebesar 3,87 persen, Wakil Bupati Pelalawan Nazaruddin memperoleh suara sebesar 3,12 persen, Anggota DPR RI Fraksi PPP Syamsurizal memperoleh suara sebesar 2,17 persen, Anggota DPR RI M Nasir memperoleh suara sebesar 1,32 persen.
Baca juga: Tinggal Bareng Pacar Selama Sebulan, Pemuda Ini Kabur saat Menemukan Cairan Misterius dari Kamar
Baca juga: SOSOK Sirilus Siko, Kurir Disabilitas yang Viral, Ternyata Atlet Timnas Sepak Bola Amputasi
Meski unggul dibandingkan sejumlah tokoh politik, UAS belum menyebutkan secara gamblang akan maju sebagai Calon Gubernur Riau.
Hanya saja, masyarakat, khususnya para jemaahnya menganjurkan agar UAS tidak terjun ke dunia politik ataupun maju dalam kontestasi Pilkada Serentak.
Mereka berharap agar Ustaz Abdul Somad dapat tetap menjadi ulama.
@selianmulyadi's: Tombol Anies Rasyid Baswedan Presiden RI dan Ustaz Abdul Somad Menteri Agama
@aldiianggraa's: Jadi ustadz aja, biar terus bersyiar seluruh Indonesia. Kalo jadi presiden setuju
@rezaindrawannn's: Tombol Dukung UAS JADI GUBERNUR
| Bocoran KPK soal Menkes Budi Gunadi Berpeluang Diperiksa, Kasus Suap Proyek Rumah Sakit |
|
|---|
| KRONOLOGI Alex Iskandar Ayah Tiri Bunuh Alvaro Akhiri Hidup, Permisi ke Toilet Alasan Sudah Ngompol |
|
|---|
| MOMEN Alex Iskandar Akhiri Hidup Setelah Akui Bunuh Anak Tirinya Alvaro, Akui Perbuatan ke Polisi |
|
|---|
| KELAKUAN NAF Setelah Bunuh Janda Tua Gegara Ditagih Utang, Posting di Kafe, Dikenal Suka Foya-Foya |
|
|---|
| POLISI Sita Pakaian AKBP Basuki dan Levi di Kos, Barang Bukti Ungkap Penyebab Kematian Dosen Untag |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Ustaz-Abdul-Somad-Komentari-Kasus-Kematian-Brigadir-J.jpg)