Liga Inggris

LIVE dan PREDIKSI Brighton vs Manchester City, Cek Kondisi Pemain dan Head to Head di Sini

Jadwal Liga Inggris, Manchester City akan bertandang ke markas Brighton & Hove Albion dalam lanjutan

Editor: Dedy Kurniawan
Twitter/Man City
Hasil Liga Champions - Manchester City kalahkan FC Copenhagen 3-1, dan berhak lolos ke perempat final 

TRIBUN-MEDAN.com - Jadwal Liga Inggris, Manchester City akan bertandang ke markas Brighton & Hove Albion dalam lanjutan laga tunda pekan ke-29 Liga Inggris 2023/2024, Kamis (25/4/2024) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Duel seru laga Brighton vs Man City bakal berlangsung di Stadion Falmer pada Jumat (26/4/2024) pukul 02.00 WIB Live SCTV.

Sebagian bursa prediksi skor menjagokan The Citizens (julukan Man City) mampu meraih kemenangan di kandang The Seagulls (julukan Brighton), meski tanpa kehadiran Erling Haaland.

Baca juga: 3 Prestasi Mentereng Timnas Jika Lolos Semifinal Piala Asia, 2 Negara Dipermalukan Shin Tae-yong

Baca juga: Dituduh Selingkuh oleh Berondongnya, Wanita Ini Frustasi, Auto Nyesal 2 Tahun Tanggung Hidupnya

Dikabarkan, Erling Haaland sedang dalam pemulihan otot. Hal itu juga telah dikonfirmasi oleh sang pelatih Pep Guardiola.

Namun, Guardiola menegaskan bahwa Phil Foden dan John Stones sama-sama sudah siap untuk tampil.

Baca juga: Tipu Nasabah, Pelaku Investasi Bodong Diciduk Polres Tanah Karo di Bandung

“Erling belum siap untuk besok. Dua lainnya sudah siap," ucap Pep dikutip dari laman Man City.

“Itu bukan masalah besar tapi dia tidak tersedia,” lanjutnya tentang Haaland.

Di sisi lain, Brighton belum pernah menang dalam empat laga terakhirnya di Liga Inggris, dua kalah dan dua imbang.

Brighton sendiri saat ini nangkring di uruta ke-10 dengan raihan 44 poin.

Para pemain Manchester City merayakan gol Bernardo Silva dalam pertandingan melawan Newcastle United pada perempat final Piala FA di Stadion Etihad, Sabtu (16/3/2024). (Foto oleh DARREN STAPLES/AFP)(AFP/DARREN STAPLES)
Para pemain Manchester City merayakan gol Bernardo Silva dalam pertandingan melawan Newcastle United pada perempat final Piala FA di Stadion Etihad, Sabtu (16/3/2024). (Foto oleh DARREN STAPLES/AFP)(AFP/DARREN STAPLES) ((AFP/DARREN STAPLES))

Sementara untuk Man City sedang gencar-gencarnya mencari poin demi mempertahankan gelar juara Liga Inggris.

Diketahui, Man City saat ini nangkring di urutan ketiga dengan raihan 73 poin, berselisih empat poin dari Arsenal yang berada di puncak.

Baca juga: Gelar Pesta Terbesar di Desa tapi Tak Ada yang Datang, Terkuak Wajah Asli Pengusaha Ini

Tentu raihan 3 poin penuh dapat memangkas jarak dari Arsenal menjadi satu angka nantinya.

Terlebih Liga Inggris tinggal menyisakan empat pekan lagi untuk mengunci sang juara.

Adapun laga terakhir Man City saat menyambangi Brighton berakhir dengan skor imbang 1-1 pada lanjutan Liga Inggris musim lalu.

Menanggapi hal itu, pelatih Man City Pep Guardiola enggan meremehkan Brighton. Menurutnya, sulit untuk membawa pulang poin penuh di Stadion Falmer.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved