Sumut Terkini
Polda Sumut Cek Urine Mendadak Sopir di Terminal Terpadu Amplas, 50 Sopir Dipastikan Bebas Narkoba
Pemeriksaan ini guna memastikan pemudik aman dan lancar saat perjalanan jauh.
Penulis: Fredy Santoso | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Subdit I Direktorat Reserse Narkoba (Ditnarkoba) Polda Sumut melakukan tes urine mendadak terhadap sopir bus di Terminal Terpadu Amplas, Jalan Timbang Deli, Amplas, Jumat (5/4/2024).
Kasubdit I Ditresnarkoba Polda Sumut AKBP Bellen Anggara Pratama mengatakan, dari pemeriksaan terhadap 50 sopir, semuanya dinyatakan negatif atau bebas narkoba.
"Jumlah sopir yang di tes urine narkoba sebanyak 50 orang dengan hasil seluruh sopir yang dicek urinenya negatif mengkonsumsi narkoba,"kata AKBP Bellen Anggara Pratama, Jumat (5/4/2024).
Selain angkutan darat, juga mengecek urine angkutan laut hingga udara.
Pemeriksaan ini guna memastikan pemudik aman dan lancar saat perjalanan jauh.
"Pelaksanaan tes urine narkoba terhadap awak angkutan darat, udara dan laut dalam rangka operasi kepolisian terpusat ketupat Toba agar semua aman dan nyaman," katanya.
(Cr25/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Subdit-I-Direktorat-Reserse-Narkoba-Ditnarkoba-Polda-Sumut-usai-mengecek-urine-sopir.jpg)