Berita Nasional
Kabarnya Tak Dipakai Prabowo, Ini 4 Mantan Bankir Calon Pengganti Sri Mulyani, Ada Marga Siregar
Padahal, Sri Mulyani sudah dipercaya oleh dua presiden untuk menjabat menteri keuangan, yakni Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono dan Presiden R
TRIBUN-MEDAN.com - Nama Sri Mulyani Indrawati hangat diperbincangkan beberapa waktu terakhir.
Pasalnya, beredar kabar Prabowo Subianto tak akan menggandeng Sri Mulyani Indrawati sebagai Menteri Keuangan Republik Indonesia di kabinetnya.
Padahal, Sri Mulyani sudah dipercaya oleh dua presiden untuk menjabat menteri keuangan, yakni Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono dan Presiden RI ke-7 Jok Widodo.
Kemarin, media asal Amerika Serikat, Bloomberg membocorkan prediksi calon menteri keuangan di kabinet yang akan dipimpin Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka jika kelak terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI.
"Menteri Keuangan yang baru akan menggantikan Sri Mulyani Indrawati, wanita satu-satunya yang pernah ditunjuk untuk jabatan tersebut sejak kemerdekaan Indonesia pada 1945," demikian tulis Bloomberg dalam berita berjudul "Prabowo Eyes Former Bankers for Indonesia Finance Minister Role"
Pilihan itu jatuh ke siapa, menurut Bloomberg?
Sosok menteri keuangan pilihan Prabowo menurut Bloomberg adalah teknokrat yang dapat mengamankan pendanaan untuk janji-janji kampanyenya sambil menjunjung kehati-hatian fiskal.
Disebutkan Bloomberg, Menteri Pertahanan RI tersebut pun kini mengincar sejumlah bankir.
Mereka adalah:
- Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin
- Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara Kartika Wirjoatmodjo
- Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan Mahendra Siregar
- Direktur Utama Bank Negara Indonesia Royke Tumilaar.
Bloomberg menulis, berdasarkan informasi dihimpun, keempat orang itu dipandang paling cocok untuk menduduki jabatan tersebut karena keahlian keuangan mereka serta kepemimpinan yang efektif.
Sumber Bloomberg berpendapat kecil kemungkinannya Prabowo akan melibatkan posisi menteri keuangan dalam tawar-menawar politik apa pun, karena ia menganggap jabatan tersebut di atas politik dan memerlukan kecerdikan dalam mengelola anggaran.
Sri Mulyani
Menteri Keuangan
Budi Gunadi Sadikin
Kartika Wirjoatmodjo
Mahendra Siregar
Royke Tumilaar
Tribun-medan.com
Calon Pengganti Sri Mulyani
| Reaksi Purbaya Jawab Isu Ada Pegawai Bea Cukai Terima Suap Baju Bekas Rp 550 Juta |
|
|---|
| Profil dan Harta Kekayaan Mardani Ali Sera yang Baru Dicopot PKS dari Posisi BKSAP |
|
|---|
| Harta Kekayaan Sherly Tjoanda, Gubernur Wanita Terkaya Disorot Soal Saham Tambang |
|
|---|
| Pengakuan Wakapolri Ungkap Penyebab Utama Banyak Polisi Berkinerja Buruk |
|
|---|
| Komjen Eddy Hartono Sebut Pelaku Ledakan Bom di SMAN 72 Jakarta Terafiliasi True Crime Community |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Sri-Mulyani-Buka-bukaan-Soal-Anggaran-Makan-Gratis-Prabowo-Gibran-Bikin-Uang-Pemerintah-Membengkak.jpg)