Berita Viral

FAKTA Kronologi Yudha Arfandi Sengaja Tengelamkan Dante, Adegan Terekam CCTV

Terkuak fakta baru kasus pembunuhan berencana yang dilakoni tersangka YA atau Yudha Arfandi terhadap Dante (6).

Editor: Salomo Tarigan
KOLASE/TRIBUN MEDAN
BUKTI Kuat Polisi Patahkan Alibi Yudha Arfandi Latih Dante Anak Tamara, Puluhan Kali Dibenamkan 


Rovan mengatakan latihan yang dimaksud agar Dante bisa kuat dalam hal pernapasan hingga tidak takut dengan air.


"Membenam bertujuan latihan pernafasan, biar lebih kuat, tidak terlalu panik dan tidak takut air," ucapnya.


Dalam hal ini, YA sebelumnya ditetapkan sebagai tersangka berdasarkan gelar perkara dan bukti-bukti yang kuat yang disita polisi salah satunya rekaman CCTV.


Setelah jadi tersangka, YA ditangkap di rumah kontrakannya di kawasan Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur pada Jumat (9/2/2024).


YA tidak melawan saat dilakukan penangkapan karena tengah tidur saat penyidik didampingi pejabat lingkungan menyatroni rumahnya.


Dari hasil analisa rekaman CCTV di lokasi kejadian, YA diketahui menenggelamkan kepala Dante hingga 12 kali ke dalam air hingga akhirnya meninggal dunia.

 

Penyidik Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya menahan YA sejak Sabtu (10/2/2023) lalu setelah ditangkap dan diperiksa secara intensif.


"Sudah ditahan. Ditahan (sejak Sabtu)" kata Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Rovan Richard Mahenu , Senin (12/2/2024).


Adapun YA dijerat pasal berlapis Pasal 76C Jo Pasal 80 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2014 tentang perubahan atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak dan atau Pasal 340 KUHP dan atau Pasal 338 KUHP dan atau Pasal 359 KUHP tentang pembunuhan.


"Pasal 76 C ancaman pidana maksimal 3 tahun 6 bulan. Pasal 338 KUHP tentang pembunuhan itu andaman pidana maksimal 15 tahun kemudian pasal pembunuhan berencana ancaman pidana maksimal 20 tahun penjara," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi.

Tamara DIbela Rekan Artis

Artis sinetron, Kiki Farrel membela Tamara Tyasmara yang belakangan dituding terlibat atas kematian putranya sendiri.

Kiki Farrel yakin 100 persen bahwa Tamara Tyasmara tidak mungkin terlibat dalam dugaan pembunuhan almarhum Dante, yang dilakukan Yudha Arfandi.

Menurutnya, tidak mungkin Tamara terlibat secara langsung ataupun tidak langsung dalam kematian Dante di kolam renang.

"Itu mustahil banget sih, bener-bener mustahil 100 persen," ucap Kiki Farrel dalam wawancara virtual, Minggu (11/2/2024).

Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved