Berita Medan
PROFIL Kompol Jama Kita Purba, Kini Resmi Menjabat Sebagai Kasat Reskrim Polrestabes Medan
Pejabat yang dilantik yakni Kasat Reskrim Polrestabes, Kompol Jama Kita Purba, menggantikan Kompol Teuku Fathir Mustafa.
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Kapolrestabes Medan, Kombes pol Teddy Jhon Sahala Marbun, melantik pejabat di jajarannya.
Pelantikan itu berlangsung di halaman apel Polrestabes Medan, pada Senin (8/1/2024) pagi.
Pejabat yang dilantik yakni Kasat Reskrim Polrestabes, Kompol Jama Kita Purba, menggantikan Kompol Teuku Fathir Mustafa.
Sebelumnya, Kompol Jama menjabat sebagai Kanit 5 Subdit 3 Ditreskrimum Polda Sumatera Utara.
Sementara, Kompol Teuku Fathir Mustafa di mutasi menjadi Kasubdit Tipikor Ditreskrimsus Polda Sumatera Utara.
Sebagaimana diketahui, Kompol Jama Kita Purba lama menggeluti bidang reserse.
Ia mengawali kariernya sebagai anggota Brigade Mobile (Brimob) dengan berbagai prestasi.
Lantas, seperti apa sosok Kompol Jama Kita Purba ini? Berikut ulasannya.
Kompol Jama Kita Purba bukan orang baru di bidang reserse.
Ia mengawali kariernya sebagai anggota Brimob Polda Sumut.
Saat itu, Jama Kita Purba sempat menjabat sebagai Pasi Ops Brimob Polda Sumut.
Pertengahan tahun 2010, ia kemudian ditunjuk menjabat Panit I VC/Judi Sila Sat Reskrim Polrestabes Medan.
Tak lama berselang, Jama Kita Purba pindah ke Polsek Medan Baru, dan menjabat sebagai Panit I Unit Reskrim.
Lalu, ia kemudian pindah lagi ke Sat Res Narkoba Polrestabes Medan, dan menjabat sebagai Panit I.
Karena kerja kerasnya, Jama Kita Purba lantas dipercaya menjabat sebagai Kanit Reskrim Polsek Medan Timur.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Kompol-Jama-Kita-Purba-dilantik-menggantikan-Kompol-Teuku-Fathir.jpg)